Find Us On Social Media :

Gagal Raih Medali, Pelari Lalu Zohri Sadar Kekurangannya

By Nurul Nareswari, Senin, 27 Agustus 2018 | 06:48 WIB

Pelari Lalu Muhammad Zohri saat ditemui Grid.ID di Mixed Zone Stadion Utama Gelora Bung Karno, Jakarta Pusat, Minggu (26/8/2018).

Laporan Wartawan Grid.ID, Nurul Nareswari

Grid.ID - Pelari andalan Indonesia, Lalu Muhammad Zohri harus merelakan medali pada pertandingan nomor 100 meter putera dalam laga final Asian Games 2018 cabang olahraga atletik.

Lalu Zohri menempati posisi ke-7 dari 8 peserta dengan perolehan waktu 10.20 detik.

BACA JUGA: Lalu Zohri Berharap Menang dalam Final Demi Menghibur Keluarga yang Kena Gempa Lombok 

Pelari asal Lombok itu pun bercerita kekurangannya dalam pertandingan final yang digelar di stadium utama Gelora Bung Karno pada Minggu (26/8/2018).

"Tadi pas di start, block saya kurang ya. Lalu 80 meter terakhir saya tegang sekali," ungkap Zohri saat ditemui Grid.ID di Mixed Zone stadium GBK usai pertandingan.

BACA JUGA: Tembus Final, Lalu Muhammad Zohri Ingin Tampil Lebih Baik

Meski begitu, Zohri tetap berkeinginan untuk memperbaiki performanya karena masih ada satu cabang olahraga lagi yang harus diselesaikannya dalam Asian Games 2018, yakni lari estafet 4 x 100 meter.