Find Us On Social Media :

7 Fakta Yurike Sanger, Istri ke-7 Soekarno yang Bantah Kebenaran Surat Wasiat Harta Karun Sang Proklamator

By Agil Hari Santoso, Selasa, 23 Oktober 2018 | 15:47 WIB

7 Fakta Yurike Sanger, Istri ke-7 Soekarno yang Bantah Kebenaran Surat Wasiat Harta Karun Sang Proklamator

Laporan Wartawan Grid.ID, Agil Hari Santoso

Grid.ID - Seorang wanita bernama Yurike Sanger, muncul saat salinan tentang surat wasiat harta karun Soekarno beredar luas.

Diketahui, Yurike Sanger adalah istri ketujuh sang presiden RI pertama, Soekarno.

Setelah surat wasiat soal harta warisan Soekarno beredar, sebagai istri ketujuh, Yurike Sanger berikan klarifikasi terkait kebenaran informasi tersebut.

Baca Juga : Beredar Salinan Surat Wasiat Harta Karun Soekarno, Yurike Sanger Sang Istri Ketujuh Bocorkan Kebenarannya

Namun siapa sebenarnya Yurike Sanger?

Simak 7 fakta yang dirangkum Grid.ID dari berbagai sumber.

1. Bertemu dengan Soekarno Saat Masih Berstatus Pelajar

Yurike Sanger menjadi perempuan ketujuh yang dipinang Soekarno untuk dijadikan istri.

Baca Juga : Dari Soekarno hingga Jokowi, Inilah Foto-foto Masa Muda 7 Presiden Indonesia

Yurike Sanger bertemu pertama kali dengan Bung Karno pada tahun 1963.

Mengutip Surya.co.id, Yurike Sanger bertemu dengan Soekarno saat masih menyandang status pelajar.

Kala itu, Yurike Sanger menjadi salah satu anggota barisan Bhinneka Tunggal Ika pada suatu acara kenegaraan.

Baca Juga : 4 Fakta Mendiang Dicky Suprapto, Suami Pertama Suzanna yang Pernah Menikah dengan Rachmawati Soekarnoputri

2. Menikah secara Islam dengan Soekarno pada 1964

Satu tahun setelah bertemu, Yurike Sanger akhirnya dipinang oleh Soekarno dengan cara Islam.

Soekarno meminang Yurike Sanger untuk menjadi istri ketujuhnya pada 6 Agustus 1964 di rumah Yurike Sanger.

Baca Juga : 4 Fakta Mendiang Dicky Suprapto, Suami Pertama Suzanna yang Pernah Menikah dengan Rachmawati Soekarnoputri

3. Pernah Dikirimi Surat Ucapan Natal dari Soekarno

Mengutip dari Tribun Jabar, Presiden Soekarno pernah mengirimkan surat ucapan natal untuk sang istri.

Foto surat Soekarno yang berisi ucapan natal untuk Yurike Sanger, diunggah oleh akun Twitter milik Iman Brotoseno @imanbr pada 25 Januari 2014.

Berikut isi surat Soekarno yang tertanggal 25 Desember 1964.

Baca Juga : Geser Changi Airport Singapura, Soekarno-Hatta Jadi Bandara Tersibuk di Asia Tenggara

Yury dear,

Bersama ini aku kirim satu taandamata dan uang sedikit untuk natalan.

Selamat hari Natal, moga-moga Tuhan selalu melimpahimu dengan rachmatnya dan berkatnya.

Sebenarnya aku sudah kangen sekali, tetapi kepadatan kerdja belum memberi kesempatan mendjumpaimu.

I hope next monday I can mee you.

Baca Juga : Jelang Konser BTOB di Jakarta, Bandara Soekarno-Hatta Riuh Oleh Teriakan Penggemar

4. Disarankan Soekarno Bercerai 3 Tahun Setelah Menikah

Setelah menjalani pernikahan selama 3 tahun, Soekarno menyarankan sang istri untuk menceraikannya.

Sebabnya, pada tahun 1967, Bung Karno dimakzulkan secara de facto sebagai Presiden Republik Indonesia.

Soekarno yang telah menjadi tahanan rumah di Wisma Yoso kala itu.

Melihat kondisinya, akhirnya Soekarno memutuskan untuk menyarankan Yurike agar menceraikannya.

Baca Juga : 4 Prestasi Gemilang yang Diperoleh Bandara Soekarno-Hatta di Tahun 2018

5. Sempat Disebut Mirip dengan Pevita Pearce

Sosok Yurike Sanger sempat disebut mirip dengan aktris muda Pevita Pearce.

Hal ini karena Pevita Pearce sempat digadang-gadang akan memerankan sosok Yurike Sanger di proyek film 9 reasons.

Sayangnya, proyek film yang dikabarkan akan menceritakan kisah cinta sang proklamator dengan istri-istrinya ini telah dihentikan.

Baca Juga : Soekarno-Hatta Jadi Bandara Tersibuk ke-17 di Dunia, Lebih Sibuk dari Changi Airport Singapura

6. Mencari Pinjaman Uang untuk Soekarno

Dikutip Grid.ID dari Tribun Jabar, Yurike Sanger mengaku sempat mencari pinjaman uang untuk Soekarno.

Hal ini karena pada kala itu, Soekarno benar-benar tak memiliki uang.

"Dek tolonglah sama temannya bolehkah dipinjamkan uang untuk saya Rp 2 juta," ucap Yurike menirukan perkataan Soekarno.

Diminta tolong Soekarno, Yurike langsung memenuhi permintaannya.

"Zaman dulu Rp 2 juta itu besar. Teman saya bilang, éngga usah, dikembalikan biar saja'," ungkap Yurike.

Baca Juga : Kronologi Penangkapan Ratna Sarumpaet di Bandara Soekarno-Hatta

7. Bantah Isu Surat Wasiat Harta Karun Soekarno

Mendengar isu Soekarno menulis surat wasiat tentang harta warisan miliaran, istri ketujuh Soekarno ini langsung membantahnya.

Pasalnya, Yurike memiliki anggapan bahwa Soekarno pasti sudah memberitahunya jika memang isu tersebut benar.

"Pasti sudah bilang ke saya dong, ini kok tidak, (malah) ke orang lain yang punya copy surat itu," ujar Yurike.

(*)