Find Us On Social Media :

Dear Nathan Mengisahkan Cinta Si Cewek Pintar dan Cowok Bandel

By Octa, Selasa, 28 Februari 2017 | 22:10 WIB

Film percintaan remaja semasa waktu sekolah SMA

Grid.ID - Perfilman Indonesia akan kembali merilis Film bertemakan Cinta Remaja yang diangkat dari novel laris dengan judul sama.   Seperti yang dilansir oleh Grid.ID dari 21Cineplex dan berbagai sumber, Cerita berceritakan tentang pertemuan Gadis remaja pintar bernama Salma (Amanda Rawles) & si cowok bandel Nathan (Jefri Nichol).   Salma yang telat dihari pertama di sekolah barunya, ditolong oleh Nathan agar tidak kena hukuman terlambat upacara bendera.   Salma yang sangat selektif untuk memilih teman, awalnya menjauhi Nathan karena Nathan adalah anak yang terkenal berandalan di sekolahnya.   Namun Nathan malah terus mengejar Salma hingga akhirnya perlahan Salma juga mencintai Nathan.   Nathan yang memiliki masa lalu rapuh justru semakin membuat cinta Salma terhadap Nathan semakin tumbuh.   Disaat mereka mulai mencintai, datang Seli cinta masa lalu Nathan untuk meminta Nathan untuk kembali.   Bagaimana kisah selanjutnya mengenai Cinta SMA antara Salma dan Nathan? Film ini akan tayang segera di bioskop kesayangan kalian.   Trailer Dear Nathan: