Find Us On Social Media :

Rossa: Nggak Sabar, Pengin Cepat-cepat!

By Okki Margaretha, Selasa, 11 April 2017 | 01:10 WIB

Rossa akan menggelar konser dalam rangka merayakan 21 tahun kariernya dalam industri musik Indonesia.

Laporan wartawan Grid.ID, Vincentius Ekaristo

Grid.ID – Penyanyi Rossa merayakan 21 tahun kariernya dalam bernyanyi.

Sebagai bentuk perayaan atas segudang prestasinya, Rossa siap menggelar konser akbar, ‘Rossa The Journey of 21 Dazzling Years’.

Konsernya itu tak main-main, sebab, Rossa menggandeng dua orang yang mumpuni dalam bidangnya masing-masing, Dimas Djayadiningrat alias Dimas Jay dan musisi Tohpati.

(BACA JUGA Ups! Rossa Keceplosan Membongkar Surprise Isyana Yang Bakal Ada di Konser)

"Jadi setiap konser sensasinya lain-lain, kalau deg-degan itu pasti.”

“Aku nggak tahu biasanya deg-degaan banget, tapi kali ini karena  mungkin ditangani sama orang-orang yang sudah di bidangnya semuanya sudah terbaik!" jawab Rossa saat dijumpai Grid.ID disela sesi latihannya di Nyi Ageng Serang, Kuningan, Jakarta Selatan, Senin (10/04/17).

Rencananya, konser perayaan 21 tahun Rossa itu akan digelar pada 13 April 2017 nanti di Jakarta Convention Center.

(BACA JUGA Ditanya Soal Afgan, ini Reaksi Rossa)

Rossa mengaku sudah tak sabar loh!

"Kayaknya semua sudah dipegang sama orang-orang terbaik dan sudah nggak terlalu gerogi, jadi kaya, 'wah dua hari lagi, nggak sabar pengin cepat-cepat," kata Rossa. (*)