Find Us On Social Media :

Anaknya Baru Berusia 2 Bulan Sudah Menjadi Korban Bully, Aryani Fitriana Meradang

By Kama, Minggu, 4 Juni 2017 | 23:36 WIB

Aryani Fitriana dan anaknya yang masih berusia 2 bulan

Grid.ID - Fenomena pengguna internet yang semakin sembarangan mengungkapkan opininya kali ini 'menyenggol' Aryani Fitriana.

Aktris yang baru saja menjadi seorang ibu ini mendapatkan perlakuan kurang menyenangkan dari salah seorang netizen yang berkomentar di Instagramnya.

(BACA JUGA: Bahaya Fidget Spinner Bagi Anak, Berikut 8 Tips Untuk Orang Tua Demi Masa Depan Anak)

Akun Instagram @sindhy_bc telah berkomentar di foto Isco, anak Aryani dan Donny Michael, yang isinya tidak pantas.

Geram karena anaknya yang baru berusia 2 bulan itu dikata-katai, Aryani mengunggah komentar dari @sindhy_bc.

"Menurut anda komen mba ini pantas ga ya utk bayi umur 2bulan yg belum tahu apa2 dan belum berdosa?” tulisnya.

“Menurut saya tidak ya.. Jadi ini pelajaran bgt utk org2 diluar sana, kalo mau komentar atau apa dipikirin dahulu jgn 'asal seenak jempolnya aja mau ngetik apa bodo amatan', karena karma itu ada.”

“Apa yg anda ucapkan bisa berbalik ke diri anda sendiri. Allah SWT tidak tidur, be smart no baper" tulis wanita yang akrab disapa Ryan ini.

(BACA JUGA: Mukjizat, Bayi Ini Tumbuh Normal Setelah Lahir Prematur dan Dokter Bilang Ukurannya Terlalu Kecil Untuk Hidup)

Unggahan Ryan ini mengundang respon banyak netizen yang juga geram dengan isi komentar tersebut.

@ida_sygolga82: "Itu orng ngga punya otak kali.... @aryanifitriana24 laporin aja ka orng kaya gitu masa bayi baru 2bulan udh dgituin.....harus nya tuh orng klu mau komen di pikir" dlu....ya allah bulan puasa" tuh orng komennya ga enak di baca dan di dengar..."

@aznhyalwayz: "gila kali nih org... coment pedas amat, sakit hati mgkn ya liat kebbahagian mereka."

@enastaria: "Laporin aja ka @aryanifitriana24 biar pada kapok orang2 kayak gt,,ngetik komen seenak udel aja.. Maaf yaa jd ikutan esmosi,, soalnya saya jg punya balita.. Jd ikutan kesel"

Hati-hati ya lain kali kalau berkomentar di media sosial. (*)