Find Us On Social Media :

Sidang Perceraian Kirana Larasati Berlangsung Agak Lama dan Berakhir Diundur, Ini Penyebabnya

By July Kusuma, Jumat, 16 Juni 2017 | 15:32 WIB

Kirana Larasati dan Tama

Laporan wartawan Grid.ID, Vincentius Ekaristo

Grid.ID - Sidang kedua Kirana Larasati digelar di Pengadilan Agama Jakarta Selatan (15/6/17).

Kirana terlihat menghadiri sidang bersama para saksi dan kuasa hukumnya untuk melanjutkan sidang yang sebelumnya tertunda karena sang suami Tama Gandjar tidak hadir.

Terlihat terburu-buru meninggalkan Pengadilan Agama, Kirana tidak ingin menyampaikan apapun.

Kirana hanya meminta agar penjelasannya diberi oleh sang pengacara Nendy Haryadi .

Berlangsung agak lama, ternyata dalam ruang persidangan Kirana dinasehatin oleh majelis hakim.

(BACA JUGA : Penyesalan Titiek Puspa Terhadap Julia Perez?)

Selain itu, hakim masih mempertanyakan maksud dan tujuan dari gugatan yang diajukan oleh Kirana Larasati.

Penyebab lainnya adalah penggilan resmi dari Pengadilan Agama Bandung belum juga sampai di Pengadilan Agama Jakarta Selatan.

Dengan demikian, Sidang pun akhirnya ditunda hingga 13 Juli 2017 dengan agenda pembuktian. (*)