Find Us On Social Media :

Muhammad Hidayat Pelapor Kaesang: Lebih Baik Mati Digebukin di Jalan Daripada Mati di Diskotik

By Rich, Kamis, 6 Juli 2017 | 13:34 WIB

Muhammad Hidayat pelapor Kaesang Pangarep

Grid.ID - Muhammad Hidayat Situmorang mengaku tidak takut meski melaporkan akun Youtube yang diduga milik anak bungsu Presiden Joko Widodo, Kaesang Pengarep.

"Ya tentu ada (ketakutan), bukan takut lah istilahnya tapi kita jadi jaga-jaga," ujar Hidayat kepada Tribunnews.com di rumahnya, Perumnas 1, Bekasi, Jawa Barat, Rabu (5/7/2017).

Dia mengaku tidak takut terhadap konsekuensi yang diterimanya.

"Saya siap bertanggung jawab dunia akhirat. Kalau saya enggak siap enggak usah melaporkan," jelas Hidayat.

"Saya gak takut besok saya bisa digebukin preman. Bagi saya mati digebukin di jalanan lebih baik daripada mati di diskotik," tambah Hidayat.

Muhammad Hidayat melaporkan akun Youtube bernama #Kaesang ke Polresta Bekasi dengan dugaan ujaran kebencian.

Pada akun Youtube tersebut, pria yang mirip dengan anak bungsu presiden Jokowi itu mengucapkan kalimat yang dianggap Hidayat bernada ujaran kebencian.

“Saya melakukan pelaporan tersebut adalah sebagai bentuk kepedulian selaku warga negara yang ingin berkontribusi terhadap kebaikan dalam kehidupan bermasyarakat berbangsa bernegara, khususnya yang terkait proses penegakan hukum yang berkeadilan,” kata MH. (*Fahdi Fahlevi)

(Baca Juga: Keterlaluan, Masalah Sepele, Wanita ini Mengaku Istri Pejabat Menampar Petugas Bandara)