Find Us On Social Media :

Pasca Pabrik Mercon di Tangerang Terbakar, Warga Ada yang Kesurupan Ungkapkan Hal Bikin Merinding

By Octa, Senin, 30 Oktober 2017 | 21:27 WIB

Gudang Pabrik Petasan Terbakar | Montase dari Kompas

Grid.ID - Dari data 49 orang yang tewas, 15 orang diantaranya sudah teridentifikasi.

Mereka itu merupakan korban pabrik mercon di Kosambi Tangerang, Banten yang terbakar dan meledak (26/10/2017).

"Selama dua hari kemarin data ante mortem (data korban sebelum meninggal) sudah banyak masuk dan alhamdulillah hari ini bisa berhasil mendapatkan enam identitas korban," kata Ketua Tim DVI RS Polri Kombes Pramujoko, saat jumpa pers di Posko Ante Mortem yang dikutip Grid.ID dari Kompas.com.

(BACA : Toyota Kijang Masuk Generasi 5, Innova Jadi Kendaran Keluarga yang Powerful Dengan Kenyamanan Setara Sedan)

Sementara itu, di kawasan lokasi kejadian beredar cerita-cerita mistis seputar korban kebakaran.

dilansir dari Wartakota.com, Beni Benteng, Koordinator Keamanan Desa Cengklong, Kosambi, Kabupaten Tangerang ungkapkan apa yang dilaporkan warga padanya.

Masyarakat bercerita mengenai hal-hal gaib yang membuat bulu kuduk merinding.

"Banyak warga yang lapor ke aparat desa.

(BACA : Kim Soo Hyun Masuk Camp Militer, Seperti ini loh Penampilannya Sekarang)

Mereka mengaku kerasukan arwah para korban," ujar Beni saat ditemui di lokasi kejadian, Senin (30/10/2017).

Warga yang kerasukan arwah korban kebakaran, bilang kalau kedinginan karena belum diurusin.

Nggak hanya warga yang alami hal mistis seperti itu.

Beni Benteng juga bilang kalau keluarga korban ada yang sampai mimpi didatangi sanak saudara yang jadi korban.(*)