Find Us On Social Media :

Brisia Jodie dan Aurelie Moeremans Dianggap Mahadewi Padi Reborn

By Rangga Gani Satrio, Sabtu, 23 Maret 2019 | 09:25 WIB

Padi Reborn yang berkolaborasi dengan penyanyi Brisia Jodie serta aktris Aurelie Moeremans di After Hours Music GTV.

Laporan Wartawan Grid.ID, Rangga Gani Satrio

Grid.ID - Penampilan band Padi Reborn yang berkolaborasi dengan penyanyi Brisia Jodie serta aktris Aurelie Moeremans, berhasil membuat penonton After Hours Music GTV terhibur.

Padi Reborn, Brisia Jodie, dan Aurelie Moeremans tampil dengan lagu Mahadewi.

Setelah sukses tampil dengan generasi millenial, Fadly sang vokalis Padi Reborn memberikan predikat kepada Brisia Jodie dan Aurelie Moeremans.

"Terima kasih untuk dua mahadewi Padi (Jodie dan Aurelie)," kata Fadly di atas panggung The Pallas, SCBD, Jakarta Selatan pada Jumat (22/3/2019) malam.

Baca Juga : Enggak Direstui dengan Brisia Jodie Oleh Iis Dahlia, Devano Danendra Baper dengan Aktris Pendatang Baru Aisyah Aqilah?

Penampilan mereka bersama Padi Reborn bukan hanya itu saja, lantaran Brisia Jodie juga nyanyikan Rapuh.

Sedangkan Aurelie Moeremans bawakan hits Ternyata Cinta dengan apik, terbukti dari tepuk tangan penonton yang meriah.

Baca Juga : Bantah Pacaran dengan Brisia Jodie, Devano Danendra: Enakan Sahabatan Jadi Nggak Ada Kata Putus

Kendati demikian, aksi panggung dengan generasi muda membuat Piyu, pemetik gitar Padi Reborn mengenang sedikit perjalanan karier bermusik bersama bandnya.

"Dulu kita pernah berkolaborasi dengan senior-senior. Dan sekarang kita juga akan berkolaborasi dengan generasi yang jauh sama kita," ucap Piyu.

Dalam durasi sekira dua jam, Padi Reborn berhasil menyanyikan belasan lagu yang sudah menempel di kepala penggemarnya. (*)