Find Us On Social Media :

Perankan Ustaz yang Jago Ruqyah, Irwansyah Cuma Perlu Latihan Kurang dari Satu Minggu

By Annisa Dienfitri, Selasa, 7 Mei 2019 | 08:20 WIB

Irwansyah ketika Grid.ID temui usai press screening film 'Roh Fasik' di Metropole XX1, Menteng, Jakarta Pusat, Senin (6/5/2019).

Laporan Wartawan Grid.ID, Annisa Dienfitri Awalia

Grid.ID - Tak perlu waktu yang lama bagi aktor Irwansyah untuk mendalami karakter sebagai seorang ustaz.

Ya, dalam film terbarunya berjudul 'Roh Fasik', Irwan berperan sebagai seorang ustaz muda yang mampu meruqyah orang yang kesurupan.

Dikatakan Irwansyah, ia hanya perlu waktu kurang dari satu minggu untuk melakukan proses reading sebelum syuting berlangsung.

Baca Juga : Lakukan Adegan Ekstrem, Denira Wiraguna Alami Lebam Hingga Tersandung di Atas Tangga

Hal itu dituturkan Irwansyah ketika Grid.ID temui usai press screening film 'Roh Fasik' di Metropole XXI, Menteng, Jakarta Pusat, Senin (6/5/2019).

"Saya reading nggak sampai seminggu, beberapa hari doang," tutur suami Zaskia Sungkar itu.

Menurut Irwan, situasi dan kondisi di lokasi syuting turut berpengaruh pada aktingnya.

Baca Juga : 10 Makanan yang Terbuat dari Bahan Aneh dan Tak Biasa Tapi Dianggap Lezat oleh berbagai Negara di Dunia

Karenanya ia pun tidak memiliki kendala berarti selama harus berakting sebagai seorang ustaz.

"Mungkin karena temen-temen juga kenal semua di lokasi. Nggak terlalu susah untuk bisa meranin," katanya lagi.

Kendati demikian, Irwan tetap melakukan konsultasi kepada para ustaz mengenai cara berbicara yang harus dituturkannya sebagai seorang ustaz.

"Tapi jadi ustaznya tanya ke ustaz-ustaz juga, cara ngomongnya bagaimana," tandas pelantun 'Pencinta Wanita' tersebut.(*)