Find Us On Social Media :

Demi Dapatkan Uang Pensiunan, Sang Anak Tega Simpan Jenazah Ibunya di Loteng Berbulan-Bulan

By None, Rabu, 22 Mei 2019 | 12:39 WIB

Agar Tetap Dapatkan Uang Pensiunan, Sang Anak Tega Simpan Jenazah Ibunya di Loteng Berbulan-Bulan

Grid.ID- Sudah selayaknya seseorang yang meninggal untuk segera dikebumikan, namun seorang anak perempuan ini justru melakukan hal yang sebaliknya.

Ia mengaku telah menyimpan jenazah ibunya diloteng selama lima bulan agar tetap mendapatkan uang pensiun ibunya.

Perermpuan yang tak disebut identitasnya itu kemudian ditahan dengan dakwaan melakukan penipuan.

Baca Juga: Dijuluki Kota Paling Kejam, Mayat-Mayat Korban Kejahatan Sampai Menumpuk dan Berserakan di Kamar Jenazah

Dalam sebuah video perempuan asal desa Myktyv, Ukraina itu mengaku menyimpan jenazah ibunya karena tak mampu menggelar upacara pemakaman.

"Saya tak punya uang untuk memakamkan ibu. Kami lalu membungkus jenazah dan semua benda miliknya dengan selimut lalu memindahkan jenazahnya ke loteng," kata dia.

Baca Juga: Menari Sambil Membawa Peti Mati, Pelayat Panik Saat Jenazah 'Terjungkal' Keluar

Namun, setelah menjalani pemeriksaan di markas kepolisian, perempuan itu membuat pengakuan yang mengejutkan.

Dia mengatakan, setelah ibunya meninggal dunia pada 2 Januari lalu, dia menyembunyikan jenazahnya dan berpura-pura kepada tetangga dan teman bahwa sang ibu masih hidup.

Dari perbuatannya itu, peremuan tersebut mengaku bisa mengambil uang pensiun ibunya sebesar Rp 4,3 juta per bulan.

Baca Juga: Tak Cukup Dimutilasi, Jenazah Jurnalis Khashoggi Juga Dibakar Dalam Oven 1.000 Derajat

Kini, perempuan tersebut terancam hukuman "kerja paksa" selama dua tahun dan harus mengembalikan uang yang diambilnya kepada negara. (*)

Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul "Jenazah Ibu Disimpan di Loteng demi Tetap Dapatkan Uang Pensiun"