Find Us On Social Media :

Mengerikan, Telinganya Sakit Ternyata Ada Benda Ini di Dalam Telinganya

By Alfa, Senin, 1 Januari 2018 | 14:44 WIB

Dokter segera mengeluarkan kecoa dari telinga.

Grid.ID - Seorang pria di Shanghai merasakan sakit parah di telinganya baru-baru ini.

Ia pun lantas pergi ke dokter untuk meminta pertolongan atas sakit telinganya itu.

Dilansir reporter Grid.ID dari Shanghai Daily, pria 35 tahun itu pergi ke Rumah Sakit Pengobatan Distrik Fengxian, Tiongkok

Bagai mimpi buruk menghampiri pria tersebut.

Menegangkan, Kepala Seorang Balita Tersangkut Bergelantungan di Teralis Jendela

Dokter secara tak terduga menemukan kecoa hidup di dalam saluran telinga pria tersebut.

Dilaporkan bahwa kecoa itu memiliki panjang tiga centimeter.

Dokter segera menuangkan alkohol dan minyak ke dalam saluran telinga pria tersebut untuk melumpuhkan kecoa.

Dengan menggunakan alat, dokter ini lantas menariknya keluar.

Ma Shengmin, kepala dokter di departemen telinga, hidung dan tenggorokan rumah sakit, menyarankan orang-orang untuk tidak menyinari senter di telinga atau menggunakan benda asing untuk mencoba dan menarik kecoa itu sendiri.

Kedua tindakan ini dapat menyebabkan serangga masuk lebih dalam lagi di telinga. 

Entah bagaimana kecoa itu bisa masuk ke telinga pria tersebut.

Untungnya, kecoa itu dapat dikeluarkan dan tidak bertelur di dalam telinga pria itu. (*)