Find Us On Social Media :

Siapa yang Mau Nongkrong Bareng Tora Sudiro di Stasiun Sudirman Baru? Yuk!

By Okki Margaretha, Senin, 8 Januari 2018 | 21:24 WIB

Tora Sudiro saat dijumpai Grid.ID dalam perjalanan menuju Paris Van Java, Bandung, Jawa Barat, Rabu (30/8/2017).

Laporan Wartawan Grid.ID, Nurul Nareswari

Grid.ID – Aktor Tora Sudiro memberikan apresiasi sangat baik terhadap stasiun Sudirman Baru atau stasiun BNI City.

"Kalau bilang 10 disangka penjilat, kalau 5 gue kagak enak, gue kasih 8 lah itu angka infinity kan enggak putus-putus," ucap Tora saat dijumpai di stasiun Sudirman Baru, Jakarta Pusat, Senin (8/1/2018).

Menurut Tora, adanya stasiun tersebut dapat mengurangi kemacetan apalagi bagi penumpang yang mengejar jadwal keberangkatan pesawat.

(Tiba di Stasiun Sudirman Baru, Tora Sudiro Malah Lakukan Hal Ini)

"Teman-teman semua yang mau ke bandara tapi takut macet, enggak ada salahnya nyoba stasiun BNI City, nah dari sini tinggal naik kereta, satu jam nyampe ke airport."

"Jadi ya cukup aman buat kemacetan di Jakarta, dan nyampenya langsung di terminal-terminalnya," lanjut Tora.

Tora mengaku menikmmati momennya berjalan-jalan di dalam stasiun Sudirman Baru.

(Tora Sudiro Minta 4 Fasilitas Ini Disediakan di Stasiun Sudirman Baru)

Betapa tidak, stasiun yang akan menjadi akses kereta dari dan ke bandara Soekarno Hatta itu terlihat sangat bersih dan moderen.

"Kalau dari look stasiunnya, enak ya bersih, kelihatannya moderen gitu kan.”

“Ya kita lihat saja nih spot-spot yang masih kosong keisinya apa.”

(Ini Yang Dicari Tora Sudiro Dan Vino Bastian Di Gala Premier Warkop Reborn: Jangkrik Bos Part 2)

“Kalau keisinya makin keren, nongkrong sini saja ya kan haha!" ucap Tora. (*)