Find Us On Social Media :

Pengendara Mobil Nekat Kabur Usai Tabrak Polisi, Baru Ditangkap Usai Hantam Gerobak Sayur

By Ahmad Rifai, Jumat, 26 Januari 2018 | 22:45 WIB

Ilustrasi | CityLab

Grid.ID - Seorang anggota polisi bernama Aiptu Sakir ditabrak mobil Toyota Harrier berpelt nomor B 888 KJ yang dikendarai Erwin Hauriansa di Jalan Lodan Raya, Jakarta Utara. 

Akibat kejadian itu, Aiptu Sukir mengalami luka-luka dan harus mendapatkan perawatan di RS Polri Kramatjati.

(Baca juga: Sadis, Kawanan Perampok Memperkosa dan Memakan Organ Tubuh Korban Hidup-hidup di Depan Suaminya)

"Sampai saat ini korban masih dirawat di RS Polri Kramatjati," ujar Kasubdit Bin Gakkum Ditlantas Polda Metro Jaya AKBP Budiyanto dalam keterangan tertulisnya, Jumat (26/1/2018).

Budiyanto mengatakan, kejadian itu bermula ketika mobil yang dikemudikan Erwin melaju dari arah timur ke barat. 

(Baca juga: Astaga Ayah Ini Tega Buang Bayinya, Alasannya Sungguh Terlalu!)

Setiba di Jalan Lodan Raya, Erwin menabrak sepeda motor yang dikendarai Aiptu Sukir dari arah berlawanan.

"Kemudian pengendara mobil kabur, setelah kurang lebih 1 kilometer (mobil) menabrak gerobak sayur dan pagar dekat pintu masuk Pelabuhan Sunda Kelapa," kata Budiyanto.

(Baca juga: Kisah Gadis Cantik yang Pernah Dibohongi Ibunya Sendiri: Ia Dibilang Menderita Kanker Ganas di Usia 7 Tahun dan Akan Segera Meninggal, Rambutnya Sampai Dibotaki)

(Baca juga: Baru 13 Hari Menikah, Seorang Wanita Menggugat Cerai Suaminya yang Menderita Gangguan Jiwa )

Usai menabrak gerobak sayur dan pagar, Erwin langsung ditangkap polisi.

Kini pihak kepolisian telah menetapkan Erwin sebagai tersangka.

"Kami juga akan melakukan tes urine kepada yang bersangkutan di RS Polri Kramatjati," ucap Budiyanto.(*)

Artikel ini sebelumnya sudah pernah tayang di Kompas.com dengan judul Pengemudi Harrier Tabrak Polisi dan Gerobak Sayur di Jakarta Utara.