Find Us On Social Media :

Setuju Ibu Kota Pindah ke Kalimantan, Indro Warkop Bandingkan dengan Washington DC dan New York

By Annisa Dienfitri, Rabu, 21 Agustus 2019 | 08:53 WIB

Indro Warkop bagikan tips menjaga kebugaran tubuh

Laporan Wartawan Grid.ID, Annisa Dienfitri Awalia

Grid.ID - Indro Warkop menyambut baik soal rencana pemindahan ibu kota ke Pulau Kalimantan.

Disebutkan Indro Warkop, rencana pemindahan ibu kota ke Kalimantan bukan merupakan hal baru.

Di zaman Orde Lama, wacana pemindahan ibu kota ke Pulau Kalimantan sudah digaungkan oleh Presiden Soekarno saat itu.

"(Pindah ibu kota) Itu kan rencana udah dari zaman Bung Karno, orang suka lupa aja," kata Indro saat dijumpai Grid.ID di kawasan Tendean, Mampang, Jakarta Selatan, Selasa (20/8/2019).

Baca Juga: Fakta Tanaman Bajakah, Tumbuhan Asli Kalimantan Tengah yang Viral Setelah Disebut Bisa Sembuhkan Kanker

Menurut Indro, tak masalah jika ibu kota Indonesia benar-benar dipindahkan dari Jakarta ke salah satu Pulau Kalimantan.

Pelawak 61 tahun itu membandingkan ibu kota di Amerika Serikat yang berpusat di Washington DC dengan kota besarnya yang berpusat di New York.

"Ibu kota Amerika mana? Washington DC kan, tapi lebih besar New York nggak ada masalah itu," ujarnya.

"Ada pertimbangan lain pasti untuk sebuah ibu kota sekarang mungkin di sini udah semakin crowded dan nggak kondusif untuk menjadi ibu kota," lanjut Indro.

"Pasti hal yang memang sudah dipertimbangkan. Nggak sepele," tandasnya lagi.

Baca Juga: Lepas dari Nama Besar Sang Ayah, Anak Indro Warkop Kenang Kisahnya Saat Wakili Provinsi DKI Jakarta Jadi Anggota Paskibraka Nasional

Indro juga mengaku sangat setuju jika ibu kota benar-benar dipindahkan dari Jakarta ke salah satu kota di Pulau Kalimantan.

Menurutnya, pemerataan akan terjadi jika ibu kota jadi dipindahkan.

"Ya nggak masalah justru harus ada pemerataan. Kalau semua-semua di sini, pusat perdagangan di sini, semua di sini, kapan mau ada pemerataan gitu."

"Dengan dipecah itu semuanya saya berharap peran pemerataannya lebih lengkap lagi, pemerataan ekonomi, pembangunan, jadi bukan hanya di sini," pungkasnya.(*)