Find Us On Social Media :

Warga Sempat Ricuh Saat Tak Bisa Masuk ke Prosesi Pemakaman Jenazah BJ Habibie

By Corry Wenas Samosir, Kamis, 12 September 2019 | 16:52 WIB

Suasana proses pemakaman BJ Habibie di TMP Kalibata, Jakarta Selatan, Kamis (12/9/2019).

Laporan Wartawan Grid.ID, Corry Wenas Samosir

Grid.ID - Jenazah Presiden RI ke-3, Bacharudfin Jusuf Habibie atau BJ Habibie dimakamkan di Taman Makam Pahlawan (TMP) Kalibata pada Kamis (12/9) siang setelah waktu salat zuhur.

Setibanya di TMP Kalibata, jenazah diiringi dengan  rombongan pengantar jenazah dan disambut oleh pelayat.

Dari pantauan Grid.ID pemakaman dikerumuni banyak ribuan orang yang ingin melihat jenazah terakhir BJ Habibie.

Baca Juga: Jadi 'Anak Emas' Satu-satunya Presiden Soeharto, Putra BJ Habibie Bongkar Bagaimana Perjuangan Ayahnya dalam Meraihnya!

Selama proses pemakaman berjalan, masyarakat tampak ricuh di luar TMP Kalibata karena tidak bisa masuk ke dalam untuk menyaksikan langsung jenazah BJ Habibie dikebumikan.

Ratusan orang ditahan oleh anggota Paspampres karena di dalam sudah dianggap penuh, dipadati pelayat.

Beberapa ada yang berteriak karena datang dari jauh tapi malah tak bisa masuk.

BJ Habibie meninggal dunia pada Rabu (11/9) pukul 18.05 WIB di RSPAD Gatot Subroto, Jakarta Pusat.

BJ Habibie dikabarkan meninggal dunia karena faktor usia dan jantungnya yang sudah melemah. (*)