Find Us On Social Media :

Terinspirasi Raffi Ahmad, Aldi Taher Cicipi Karier Sebagai Produser

By Rangga Gani Satrio, Rabu, 9 Oktober 2019 | 19:15 WIB

Aldi Taher saat ditemui tim Grid.ID di kawasan Thamrin, Jakarta Pusat.

Laporan Wartawan Grid.ID, Rangga Gani Satrio

Grid.ID - Aldi Taher dikenal sebagai aktor yang telah membintangi beberapa judul film dan sinetron.

Tidak puas dengan itu, Aldi Taher mencoba peruntungan menjadi produser film layar lebar.

Menariknya, Aldi Taher terinspirasi untuk menjadi seorang produser karena Raffi Ahmad.

"Aldi lagi belajar produseri film karena terinspirasi dari Raffi Ahmad. Raffi bikin film keren dan Aldi terinspirasi dari dia dan sangat semangat sekali," kata Aldi Taher saat ditemui tim Grid.ID di kawasan Thamrin, Jakarta Pusat beberapa waktu lalu.

Baca Juga: Tak Terima dengan Kronologi Kasusnya dengan Anthony Hillenaar yang Dibacakan Jaksa, Kriss Hatta Ajukan Eksepsi

Ya, diketahui Raffi Ahmad juga memulai karier di dunia hiduran sebagai aktor.

Perjalanan tersebut membuat Raffi Ahmad sukses membuat RA Pictures yang sudah melahirkan beberapa judul film layar lebar.

Lebih lanjut, Aldi Taher memulai langkahnya menjadi produser dalam film Martabak Bangka.

Baca Juga: Video Viral, Tangisan Ibu Sambil Menggendong Anaknya yang Meninggal Karena Charger HP, Menjerit

Dalam film garapan rumah produksi Bersahaja Film ini, Aldi Taher diminta untuk memproduksi film agar dapat menembus mancanegara.

"Ini pertama jadi produser film dan dari teman-teman minta bantu untuk jadi produser," ucap Aldi.

Rencananya, ia akan membawa film tersebut ke festival film di Hongkong.

"Jadi Aldi membantu untuk mengenalkan film ini bisa bantu untuk diangkat ke film internasional," pungkasnya. (*)