Find Us On Social Media :

Nova Eliza: Narkoba Menyebar Tidak Hanya ke Dunia Artis Saja

By Rich, Rabu, 21 Februari 2018 | 13:36 WIB

Nova Eliza

Grid.ID - Belakangan ini muncul sebuah petisi bahwa selebritis yang tersandung kasus narkoba, harus berhenti dari profesi atau dunia keartisannya selama ini.

Terlebih beredar sebuah acara dari Ikatan Manajer Artis Indonesia (IMARINDO) dengan pihak kepolisian, yang membuat sebuah acara penandatanganan pencegahan narkotika di kalangan artis, serta muncul petisi tersebut dari acara ini.

Mengenai petisi harus berhenti menjadi artis jika tersandung kasus narkoba, aktris dan model Nova Eliza (37) belum mendengarnya hingga saat ini.

Tetapi jika benar, Nova pun tidak menegaskan bahwa dirinya setuju atau tidak mengenai petisi tersebut, karena ia harus mengetahui apa manfaatnya.

"Aku rasa agak sulit ya menjawab (petisi) itu. Karena aku harus konteksnya kemana dulu gitu dan kita juga harus tahu manfaatnya apa, benefitnya apa gitu dari dengan adanya diberlakukan seperti itu," kata Nova Eliza.

Hal itu ia katakan ketika ditemui disela-sela shooting film horor terbarunya yang bertajuk 'Jaran Goyang', di Rumah Kayu Jalan Sarinembah No. 58, Harjamukti, Cibubur, Depok, Jawa Barat, Selasa (20/2/2018).

Janda satu anak itu menjelaskan kalau narkoba menyebar tidak hanya ke dunia artis saja, melainkan ke semua kalangan sehingga menjadi musuh dari semua elemen masyarakat Indonesia.

Oleh karena itu, Nova pun belum mengetahui akan mengikuti petisi tersebut dan bersiap menerima konsekuensinya, jika dirinya harus berhenti menjadi artis ketika tersandung kasus narkoba.

"Aku rasa mungkin ada baiknya ditelaah lagi betul-betul apakah sudah tepat dengan adanya itu. Karena terus terang kalau narkoba itu begitu ada artis gitu (ketangkep), kesannya semua artis begitu (pemakai narkoba), padahal kan nggak semua artis pakai narkoba," ucapnya.

"Jadi aku cuma bisa memohon bahwa label artis itu jangan dengan mudahnya bahwa semua artis seperti itu," tambahnya.

Lanjut Nova, wanita kelahiran Aceh, 4 Juni 1980 itu memberikan saran agar semua masyarakat bisa mencegah narkoba dari dirinya sendiri, termasuk kalangan artis.

"Aku rasa begaul dengan orang yang tepat sih. Itu yang paling penting. Tapi balik lagi kekuatan iman juga pada akhirnya. Kita bergaul dengan siapa aja kalau iman kita kuat ya pasti kita nggak bakalan keikut juga," ujar Nova Eliza. (*Wartakotalive.com/Arie Puji Waluyo)

(Baca: Sedih, Ternyata Seperti Ini Kehidupan Maia Estianty Setelah Baru Bercerai dengan Ahmad Dhani)

Artikel ini sudah tayang di Wartakotalive.com dengan judul Nova Eliza Tidak Sepakat Artis Identik dengan Narkoba