Find Us On Social Media :

Sempat Dihujat, 'Kucumbu Tubuh Indahku' Raih 13 Nominasi di FFI 2019. Randy Pangalila: Ini Pembuktian!

By Corry Wenas Samosir, Minggu, 8 Desember 2019 | 18:11 WIB

Randy Pangalila saat dijumpai di Plaza Indonesia, Jakarta Pusat, Sabtu (7/12/2019).

Laporan Wartawan Grid.ID, Corry Wenas Samosir

Grid.ID - Film 'Kucumbu Tubuh Indahku' berhasil masuk dalam 13 nominasi dalam ajang penghargaan bergengsi Festival Film Indonesia 2019.

Namun diketahui film tersebut sempat jadi perbincangan publik lantaran dianggap tak layak untuk ditayangkan.

Akan tetapi, menurut Randy Pangalila sebagai pemain pada film itu, masuknya film itu dalam nominasi merupakan suatu bukti bahwa film tersebut layak diperhitungkan.

"Salah satunya pembuktian juga (masuk 13 nominasi di FFI 2109)" ujar Randy saat dijumpai di Plaza Indonesia, Jakarta Pusat, Sabtu (7/12/2019).

Baca Juga: Selama 100 Tahun Kasusnya Menjadi Sensasi di Jepang, Geisha Ini Membunuh Kekasihnya dan Simpan Organ Intimnya Dengan Alasan Sangat Mencintainya

Randy mengimbau masyarakat untuk terlebih dulu menonton sebelum menilai suatu karya.

"Karena kalau udah nonton baru tahu kalau ini tidak seperti yang mereka bayangkan. Justru saat masuk FFI dan dapat 13 nominasi ini salah satunya pembuktian dan kedua siapa tahu mereka yang mencekal jadi nonton," ungkapnya.

Kendati demikian, meski mendapatkan hujatan dari publik, Randy merasa bangga karena film yang dibintanginya ini meraih 13 nominasi.

Baca Juga: Tak Mau Komentari Perceraiannya dengan Ustaz Abdul Somad, Mellya Juniarti Tiba-tiba Curhat di Instagram: Genderang Itu Telah Tuan Tabuh, Pelan ataupun Kuat Akan Berbunyi

"Yang pasti puji Tuhan, tahun ini jadi tahun yang luar biasa buat saya. Ini pertama kali saya bisa menjadi bagian dari FFI," kata Randy.

"Sebuah kebanggaan buat saya dan Mohammad Khan. Dia luar biasa, ini dia debut pertama kali langsung (masuk nominasi)," tambahnya.

Festival Film Indonesia 2019 akan digelar pada Minggu, 8 Desember 2019, di Gedung Metro TV, Kedoya, Jakarta Barat. (*)