Find Us On Social Media :

Susi Pudjiastuti Pernah Berani Tenggelamkan Kapal China dan Dikenal Tanpa Kompromi, tapi Sayang Tak Lagi Dipercaya Jadi Menteri

By Moh. Habib Asyhad, Minggu, 5 Januari 2020 | 16:40 WIB

Susi Pudjiastuti

Grid.ID - Berbicara tentang Susi Pudjiastuti adalah berbicara tentang "saya makan ikan" dan "penenggelaman kapal".

Dua hal itu begitu melekat pada diri perempuan kelahiran Pangandaran, Jawa Barat, itu ketima masih menjabat sebagai Menteri Kelautan dan Perikanan.

Tapi sayang, kebijakan itu dihilangkan oleh si pengganti, Edy Prabowo.

Baca Juga: Tanggapi Pernyataan Menteri Pertahanan Soal Klaim Natuna, Mantan Menteri Perikanan dan Kelautan Berikan Kritik Tajam, Susi: Bedakan Persahabatan dan Pencurian

Banyak yang menyangkan penghapusan itu, lebih-lebih dengan kembali maraknya kapal-kapal asing pencuri ikan di Perairan Natuna, Kepulauan Riau.

Beberapa hari belakangan, sejumlah kapal asing penangkap ikan milik China dan Vietnam diketahui masuk Ke Perairan Natuna.

Kapal-kapal tersebut masuk perairan Indonesia pada 19 Desember 2019.

Kapal-kapal China yang masuk dinyatakan telah melanggar exclusive economic zone (ZEE) Indonesia dan melakukan kegiatan Illegal, Unreported, and Unregulated Fishing (IUUF).

Halaman selanjutnya==>