Find Us On Social Media :

Menyedihkan, Ibu Ini Mengkarantina Dirinya Sendiri dan Menjauh dari Anaknya karena Merasa Dirinya Terjangkit Virus Corona

By Suar.id, Kamis, 6 Februari 2020 | 14:15 WIB

Seorang dokter mengisolasi dirinya sendiri karena merasa terserang virus corona.

Grid.ID - Para ibu akan selalu ingin melindungi anak-anak mereka, apa pun kondisinya.

Tetapi ada hambatan tertentu yang bahkan tidak dapat ditangani oleh para ibu.

Seorang ibu di Wuhan, China, tertangkap kamera menangis ketika dia meninggalkan barang belanjaan dan makanan di pintu putranya.

Dia tidak dapat memasuki ruangannya dan melakukan kontak fisik dengan putranya karena statusnya yang dikarantina.

Baca Juga: Sudah Dipecat dari Kepolisian, Warung Bubur Manadonya Bangkrut pula, Ternyata Sosok Mantan Polisi Ini sudah punya Istri Lagi, Ini Potret Romatisnya

Video itu, yang dibagikan oleh South China Morning Post, menampilkan seorang ibu yang bekerja sebagai dokter.

Dia mengkarantina dirinya sendiri setelah dia curiga bahwa dia dan saudara perempuannya mungkin telah terjangkit virus corona.

Ibunya kemudian meninggalkan tas penuh makanan di luar pintu, bersikeras bahwa dia tinggal setidaknya 2 meter.

Ibunya terdengar menangis, "Tolong jaga dirimu baik-baik."

Halaman Selanjutnya>>>