Find Us On Social Media :

Kisah Eko Driver Ojol Kirim Pesanan dari Yogya ke Jakarta: 'Sekitar Jam 7 Malam Hp Saya Bunyi, Saya Mendapat Orderan'

By Intisari Online, Sabtu, 15 Februari 2020 | 08:03 WIB

Eko Wahyudiyanto (50) seorang driver Ojek Online di Yogyakarta (Foto dokumentasi Eko Wahyudiyanto)

Intisari-Online.com - Eko Wahyudiyanto (50) pengemudi ojek online (ojol) asal Dusun Sumberan, Desa Ngestiharjo, Kecamatan Kasihan, Bantul rela mengirimkan pesanan makanan ke Jakarta lewat jasa pengiriman.

Itu dia lakukan agar pelanggannya yang sedang ngidam bisa segera mendapatkan makanan yang diinginkan.

Kepada kompas.com, Eko bercerita bahwa pesanan makanan itu didapatnya pada Minggu (09/02/2020).

"Sekitar jam 7 malam Hp saya bunyi. Saya mendapat orderan," ujar Eko Wahyudiyanto saat dihubungi, Kompas.com, Kamis (13/02/2020).

Baca Juga: Berhonor Hingga Rp70 Juta Per Bulan Pesinetron Tukang Ojek Pengkolan Ini Masih Setia Jualan Nasi Uduk di Warung Sederhana, Ternyata Begini Kisah di Baliknya

Eko diminta membelikan gudeg komplit di The House of Raminten Jalan Faridan M Noto, Kotabaru.

Laki-laki itu lantas menghubungi pelanggan yang order via chat.

"Saya disuruh ke House of Raminten untuk beli bakpia empat dus."

"Customer ngechat, kalau gudeg, mau dibelikan atau enggak terserah. Karena dia bilang baru ngidam bakpia," urainya.

Halaman selanjutnya...