Find Us On Social Media :

Pernah Berhasil Musnahkan MERS dan SARS, Inilah Satu-satunya Obat yang Dinilai Bisa Membunuh Virus Corona oleh WHO

By Intisari Online, Selasa, 25 Februari 2020 | 19:22 WIB

(ilustrasi) Virus Corona

Grid.ID - Berbagai pihak terus berupaya untuk melakukan penanganan terhadap mewabahnya virus corona.

Salah satunya dilakukan oleh perusahaan-perusahaan obat antivirus.

Mereka berharap bisa menemukan pengobatan yang tepat untuk virus corona yang telah memakan ribuan korban.

Diantaranya adalah Gilead Sciences, Johnson & Johnson, GlaxoSmithKline.

Baca Juga: Korea Selatan Siaga Satu, Awak Maskapai Korean Air Positif Virus Corona

Namun, baru-baru ini Organisasi Kesehatan Dunia (WHO) membuat sebuah pernyataan di konferensi pers di Beijing tentang obat virus corona.

Melansir Kontan.co.id (25/2/2020), Pernyataan tersebut disampaikan melalui asisten direktur jenderal WHO, Bruce Aylward, Organisasi Kesehatan Dunia yang mengatakan bahwa hanya ada satu obat yang saat ini dinilai memiliki khasiat nyata untuk virus corona, yaitu remdesivir.

"Hanya ada satu obat saat ini yang kami pikir mungkin memiliki khasiat nyata untuk virus corona dan itu adalah remdesivir,” jelas Bruce Aylward.

Pejabat WHO ini menambahkan, uji klinis untuk remdesivir pada manusia sekarang sedang berlangsung. Hasilnya baru akan diketahui dalam beberapa minggu lagi.

HALAMAN SELANJUTNYA>>>