Find Us On Social Media :

Banyak Warganya tidak Patuh PSBB, Surabaya Disebut bisa Menjadi Wuhan Kedua! Begini Penjelasannya

By Suar.id, Jumat, 29 Mei 2020 | 13:00 WIB

Surabaya kini bisa disebut sebagai Wuhan kedua.

Grid.ID - Kota Surabaya kini disebut-sebut akan menjadi 'Wuhan Kedua' lantaran kasus positif virus corona yang tinggi.

Kini fakta baru pun terkuak di wilayah yang kini dipimpin oleh Walikota Risma tersebut.

Jawa Timur kini menjadi provinsi dengan jumlah kasus virus corona tertinggi kedua di Indonesia setelah DKI Jakarta.

Dari kasus yang besar di Jawa Timur tersebut, sebagian besar kasus disumbang oleh Surabaya.

Bahkan disebutkan pula bahwa Kota Surabaya berpotensi menjadi 'Wuhan Kedua' karena tingginya tingkat penularan virus Corona atau covid-19.

Hal tersebut diungkap langsung oleh Ketua Rumpun Kuratif Gugus Tugas Percepatan Penanganan covid-19 Jawa Timur, Joni Wahyuhadi.

Joni Wahyunadi memaparkan, 65 persen kasus virus Corona Jawa Timur berasal dari Surabaya Raya (Surabaya, Sidoarjo, dan Gresik).

"Ini tidak main-main, kalau kita tidak hati-hati maka Surabaya bisa jadi Wuhan," kata Joni, Rabu (27/5/2020), melansir dari Surya Malang.

Bersambung ke halaman selanjutnya