Find Us On Social Media :

Bukan Bom Atom Bukan Pula Amerika, Peristiwa di Kota Inilah yang Jadi Alasan Utama Jepang Sudi Menyerah Tanpa Syarat saat Perang Dunia II

By Ade S, Minggu, 7 Juni 2020 | 14:03 WIB

Manchuria

Grid.ID - Jika merujuk pada buku-buku sejarah, maka satu-satunya alasan Jepang menyerah tanpa syarat kepada sekutu saat Perang Dunia II adalah bom atom.

Namun, belakangan beberapa sejarawan menentang alasan dua bom yang dijatuhkan di Hiroshima dan Nagasaki tersebutlah yang telah membuat Jepang tunduk.

Saat Deklarasai Postdam yang dikeluarkan pada 26 Juli, sebelum serangan bom atom, Jepang memang dituntut untuk menyerah tanpa syarat.

Namun, meski deklarasi yang ditandatangani oleh Harry S Truman (Presiden Amerika Serikat), Winston Churchill (Perdana Menteri Inggris) dan Chiang Kai-Shek (Presiden, Panglima tertinggi Republik Tiongkok) dikeluarkan, negara-negara lain tetap berpikir untuk menghancurkan Jepang agar negara tersebur menghentikan invasinya.

Baca Juga: Donald Trump Melarikan Diri ke Bunker Saat AS Terjadi Kerusuhan, Ternyata Bunker Tersebut Bukan Tempat Sembarangan Sudah Digunakan AS Sejak Perang Dunia II Jika Hal Darurat Ini Terjadi

Bahkan setelah menjatuhkan bom atom di Hiroshima dan Nagasaki, AS sudah bersiap mengirimkan bom atom berikutnya karena yakin Jepang tidak akan menyerah.

Namun, faktanya, pada 15 Agustus 1945, Jepamh menyatakan diri untuk menyerah tanpa syarat kepada sekutu lebih.

AS dan sekutunya senang, namun tetap bingung dengan keputusan Jepang tersebut.

Sejarawan kemudian mengungkap faktor lain yang jauh lebih ditakutkan oleh Jepang yang pada akhirnya memaksa mereka menyerah.

Halaman selanjutnya...