Find Us On Social Media :

Nomer 1 di Asia Tenggara, Peringkat ke Berapa Indonesia di antara Militer Paling Kuat di Asia?

By Khaerunisa, Selasa, 17 November 2020 | 21:03 WIB

(ilustrasi) 10 militer paling kuat di Asia

Grid.ID - Di Asia Tenggara, Indonesia menduduki peringkat pertama militer paling kuat, lalu bagaimana jika bersaing dengan militer paling kuat di Asia?

Negara-negara di Asia rupanya memiliki militer dengan kekuatan yang mampu bersaing dengan negara-negara lain di dunia.

Hal itu ditunjukkan dengan posisi mereka dalam peringkat militer paling kuat di dunia.

Namun, jika hanya bersaing dengan negara-negara Asia, militer dari negara mana yang berada dalam 10 besar militer paling kuat di Asia?

Baca Juga: Perbandingan Kekuatan Militer Indonesia dan Malaysia, Negara Bertetangga yang Punya Sejarah Konfrontasi Sengit

Melansir Global Firepower, berikut ini daftarnya:

1. Rusia

Militer Rusia masuk dalam daftar ini menurut Global Firepower dan menduduki peringkat pertama militer paling kuat di Asia.

Negara yang membentang luas di utara Asia dan Timur Eropa ini memiliki tank paling banyak di antara negara mana pun di dunia.

HALAMAN SELANJUTNYA>>>