Find Us On Social Media :

Mengenal 6 Rahasia Jamu Beras Kencur, Atasi Batuk sampai Mencegah Kanker

By Devi Agustiana, Senin, 30 November 2020 | 15:11 WIB

Mengenal 6 Rahasia Jamu Beras Kencur, Mengatasi Batuk sampai Mencegah Kanker

Laporan Wartawan Grid.ID, Devi Agustiana

Grid.ID – Popularitas jamu meningkat sejak pandemi Covid-19.

Semakin banyak masyarakat yang mengonsumsi jamu secara rutin.

Mereka percaya jamu bisa meningkatkan daya tahan tubuh.

Baca Juga: Keluarga Kecilnya Sering Jadi Bahan Nyinyiran Netizen, Shandy Aulia Ngelus Dada Sebut Akun Fake Orang Sakit: Saya Selalu Utamakan Hati Nurani!

Mengutip lama Kompas.com, jamu beras kencur merupakan salah satu jamu yang sering kali ditemukan.

Jamu yang satu ini memang bermanfaat menghangatkan tubuh dan melancarkan sirkulasi darah.

Ramuannya terdiri dari beras, kencur, dan bahan lain seperti jahe, asam kawak, biji kedaung, garam, dan gula merah.

Baca Juga: Hadiri Perayaan Ulang Tahun Irwan Mussry di Bali, Ashanty Tercengang Lihat Hunian Suami Maia Estianty: Ini Vilanya Bunda Keren Banget Loh!

Bukan hanya dijual di pedagang jamu tradisional, kini ada juga beras kencur yang sudah siap diseduh, loh.

Hal ini tidak lain karena jamu beras kencur memang bagus untuk kesehatan.