Find Us On Social Media :

Menyesal, Lesty Kejora Berharap Petik Hikmah dari Pernyataannya yang Bikin Gaduh Soal Suara Siti Badriah

By Daniel Ahmad, Selasa, 13 April 2021 | 08:44 WIB

Lesty Kejora

Laporan Wartawan Grid.ID, Daniel Ahmad

Grid.ID - Pedangdut Lesty Kejora berharap, pernyataan hebohnya di konten Boy William soal suara jelek, yang cukup menyinggung rekannya, Siti Badriah, bisa menjadi pelajaran baginya di masa depan.

Memanfaatkan momen ramadan dalam memohon maaf, kekasih Rizky Billar sendiri berharap memetik hikmah dari masalahnya dengan Siti Badriah.

"Semoga ini bisa menjadi pelajaran yang Dede bisa ambil hikmahnya untuk kedepan, sekali lagi Dede minta maaf kepada Teteh Siti Badriah, Keluarga dan Semua Fans yang menyayangi Teteh Siti Badriah," tulis Lesty Kejora dalam sebuah keterangan Instagram, dikutip Grid.ID Selasa (13/4/2021).

Baca Juga: Aurel Hermansyah Punya Kista Sejak SMP, Ashanty Sebut Pola Makan Jadi Salah Satu Pemicunya, Apa Saja Pantangannya?

"Besok Insyallah kita akan memasuki bulan Ramadan, dalam kesempatan ini Dede juga memohon maaf kepada pihak-pihak yang mungkin Dede pernah menyinggung atau melakukan kesalahan. Mohon maaf lahir batin," ungkap Lesty Kejora.

Lest Kejora, ungkap penyeasalan soal ungkapannya, khusus pada Siti Badriah dan umumnya kepada orang yang menyayangi sang biduan.

"Hari ini, Dede mau menyampaikan permintaan maaf Dede yang sebesar-besarnya kepda Teteh Siti Badriah dan semua orang yang menyayanginya, karena konten Dede dengan Kak Boy sudah menyinggung dan menyakiti hari," kata Lesti Kejora menjelaskan.

Baca Juga: Sultan Banget, Atta Halilintar Bikin Kejutan untuk Aurel Hermansyah dari Atas Helikopter

Lesty Kejora mengungkap, dirinya angat menghargai Siti Badriah dan tidak bermaksud untuk menyinggung.

Terlebih, pelantun lagu 'Bismillah Cinta' ini tahun sosok istri Krisjanna Baharuddin secara personal.

"Dede memohon maaf dari hati yang paling dalam, bahwa sesungguhnya Dede tidak pernah ada maksud untuk tidak menghargai rekan seprofesi Dede," kata Lesti Kejora menerangkan.