Find Us On Social Media :

Jadi Korban Emosi Sesaat, Perawat RS Siloam Dikabarkan Trauma sampai Jalani Perawatan Intensif Bersama Psikolog

By Nisrina Khoirunnisa, Sabtu, 17 April 2021 | 10:30 WIB

JT, pelaku penganiaya perawat RS Siloam akhirnya mengungkap permohonan maaf di Polrestabes Palembang, Sabtu (17/4/2021)

Laporan Wartawan Grid.ID, Nisrina Khoirunnisa

Grid.ID - Viralnya video penganiayaan yang dilakukan oleh seorang pria kepada perawat RS Siloam Sriwijaya, Palembang, berujung panjang.

Dilansir dari Instagram @lambe_turah, semua bermula saat JT, pelaku penganiaya, datang ke rumah sakit usai istrinya mengadu atas kejadian anaknya, Kamis (15/4/2021).

Anak pelaku yang kala itu sedang diinfus karena sakit mengalami pendarahan saat ditangani oleh perawat.

Hal itu terjadi karena sang anak yang berumur dua tahun sedang aktif-aktifnya hingga darah keluar dan plester terlepas.

Baca Juga: 6 Perawat RS Siloam Palembang Diusir dari Tempat Tinggalnya Usai Hasil Tes Covid-19 Keluar, Kini Tinggal di Rumah Sakit

Padahal, pelepasan infus sudah dilakukan sesuai SOP yang diikuti oleh perawat tersebut.

Tak terima dengan kondisi anaknya, JT langsung menampar korban dengan kepalan tangan hingga korban terjatuh ke lantai.

Dari kejadian tersebut, pihak berwajib langsung menangkap JT untuk ditindaklanjuti atas kekerasan yang dilakukan, Jumat (16/4/2021) malam.

Dilansir dari Tribunnews.com, JT mengungkap motifnya yang tega melakukan penganiayaan kepada perawat RS Siloam.

Baca Juga: Lagi, Beredar Kabar Via WhatsApp Pasien Positif Corona