Find Us On Social Media :

100 Kali Lebih Bersih dari Deterjen, Noda Kuning Pada Ketiak Pakaian Bisa Musnah Modal Pasta Gigi Aja, Kok Bisa?

By Devi Agustiana, Kamis, 17 Maret 2022 | 10:38 WIB

Nggak bingung lagi membersihkan noda kuning pada ketiak pakaian, ternyata bisa menggunakan pasta gigi, loh.

 
Laporan Wartawan Grid.ID, Devi AgustianaGrid.ID – Ada banyak sekali sabun cuci pakaian yang menjanjikan pakaian kembali menjadi baru.Akan tetapi, faktanya itu tidak terjadi dan noda pada pakaian tetap tertinggal.Apalagi noda kuning di pakaian bagian ketiak dan leher, biasanya tidak hilang-hilang bahkan sudah dicuci berkali-kali.Ternyata noda kuning pada pakaian berasal dari keringat atau memang karena pakaian sudah berumur.Tapi tenang saja, ada satu bahan alami dan murah meriah yang bisa membantu mengatasi hal tersebut.Dilansir dari Live to Know via Kompas.com, bahan tersebut adalah pasta gigi.Kita hanya perlu mengoleskan pasta gigi langsung pada pakaian bernoda kuning.Kemudian, gosok pasta gigi dengan sikat bulu sampai nodanya hilang.
Baca Juga: Tak Perlu Bingung Lagi, Ternyata Begini Solusi Agar Pakaian Tak Bau Apek Saat Musim Hujan

Setelah itu, langsung cuci pakaian untuk menghilangkan sisa residu pasta gigi.

Selain pasta gigi, kita juga bisa menggunakan air perasan lemon.Air perasan lemon yang murni bisa mencerahkan noda kuning pada pakaian berwarna putih atau terang.Cukup oleskan perasan lemon pada area bernoda, lalu jemur dibawah sinar matahari.Setelah itu, cuci pakaian seperti biasa menggunakan tangan atau mesin cuci untuk menghilangkan sisa perasan lemon.Kemudian, kalau pada pakaian tercium bau keringat yang sangat menyengat, apakah ada cara mudah untuk mengatasinya?Jawabannya adalah ada.Dikutip Grid.ID dari Idea Online, kita hanya perlu menggunakan sabun cuci piring.Cukup oleskan gel sabun cuci piring pada bagian yang bernoda dan diamkan selama 15 menit.
 
Baca Juga: Sudah Beli Mahal-mahal, Kenali Cara Mencuci dan Merawat Baju Batik Supaya Warnanya Tidak Cepat Pudar dan Terlihat Seperti Baru Terus

Perlu diketahui kalau sabun cuci piring siap menghilangkan noda sekaligus bau keringat.

Sabun cuci piring memiliki kemampuan tersebut karena sifatnya sebagai peluruh lemak.Produk sabun cuci piring didesain untuk meluruhkan lemak sisa makanan yang menempel pada alat makan.Ini juga bisa berlaku pada noda keringat di pakaian.
(*)