Find Us On Social Media :

Hubungan Cahaya dengan Proses Melihat, Materi IPAS untuk Kelas 5 SD Kurikulum Merdeka

By Ragillita Desyaningrum, Kamis, 25 Agustus 2022 | 11:09 WIB

Inilah hubungan cahaya dengan proses melihat, materi IPAS kelas 5 SD Kurikulum Merdeka.

Laporan Wartawan Grid.ID, Ragillita Desyaningrum

Grid.ID – Kunci jawaban kali ini akan membahas hubungan cahaya dengan proses melihat.

Kunci jawaban ini menjawab soal untuk materi IPAS (Ilmu Pengetahuan Alam dan Sosial) kelas 5 SD Kurikulum Merdeka.

Sebelum membahas kunci jawaban, simak dulu pemaparan berikut ini tentang cahaya.

Melansir Kompas.com, cahaya adalah salah satu bentuk energi dalam bentuk gelombang elektromagnetik.

Sedangkan gelombang elektromagnetik adalah gelombang yang getarannya adalah medan listrik dan medan magnetik.

Menurut Kamus Besar Bahasa Indonesia (KBBI), cahaya merupakan sinar atau terang yang berasal dari sesuatu yang bersinar seperti matahari, bulan, dan lampu.

Ada banyak manfaat cahaya dalam kehidupan sehari-hari, salah satunya adalah untuk melihat.

Seperti yang telah kita ketahui bahwa tanpa cahaya, kita tidak akan bisa melihat dengan jelas.

Lantas, apa hubungan cahaya dengan proses melihat? Berikut kunci jawabannya yang dikutip dari Bobo.id.

Cahaya yang merambat dan mengenai mata melalui kornea dibutuhkan dalam proses melihat.

Cahaya yang masuk ke kornea kemudian diteruskan melalui pupil, sedangkan bagian iris berfungsi untuk mengontrol cahaya yang masuk ke pupil.

Baca Juga: Apa Saja Manfaat Bunga Bagi Manusia? Kunci Jawaban untuk Materi Kelas 3 SD Tema 1 

Jumlah cahaya yang telah diatur akan melewati lensa dan cahaya akan difokuskan dengan benar agar jatuh di retina.

Cahaya yang sudah diterima retina kemudian diserap sel-sel penyusun retina dan diubah menjadi sinyal listrik.

Nah, sinyal listrik ini dikirimkan ke sel saraf optik yang ada di otak sehingga otak bisa mengubah sinyal menjadi gambar yang bisa kita pahami.

Otak juga akan mengolah informasi yang disampaikan oleh mata ketika melihat secara lengkap.

Informasi itu bisa mencakup warna, bentuk, lokasi, jarak, pola, hingga suasana di lingkungan sekitar ketika melihat.

Oleh karena itulah untuk melihat dengan baik, kita membutuhkan cahaya yang cukup.

(*)