Find Us On Social Media :

WhatsApp Down, Sebanyak 299 Laporan Pengguna Mengeluh Tak Bisa Kirim Pesan

By None, Selasa, 25 Oktober 2022 | 14:53 WIB

Tips WA: Cara memulihkan pesan yang telah dihapus

Grid.id - Pengguna WhatsApp harus gigit jari pada Selasa (25/10/2022) siang.

Pasalnya, WhatsApp down dan mengakibatkan banyak pengguna mengeluh di aplikasi lain seperti Twitter.

Berdasarkan pantauan KompasTekno, WhatsApp down terjadi sekitar pukul 14.10 WIB.

Situs navigasi platform Down Detector menunjukan laporan WhatsApp error meningkat pada pukul 13.56 sebanyak 299 laporan.

Saat FB, IG, dan WA Down Pengguna WhatsApp tidak bisa mengirim pesan baik teks atau media lewat WhatsApp di grup percakapan (WhatsApp Group).

Beberapa pengguna lain menyebut masih bisa mengirim pesan personal, namun notifikasi yang ditampilkan berupa centang satu.

Hingga berita ini ditayangkan, WhatsApp down masih berlangsung.

Sejumlah pengguna mengeluhkan WhatsApp down di Twitter pada Selasa siang ini.

Belum diketahui penyebab WhatsApp error hingga saat ini.

Meta, sebagai induk perusahaan WhatsApp belum memberikan keterangan apa pun.

Baca Juga: Isi Chat Iriana Jokowi Bikin Geger, Humor sang Ibu Negara Bikin Netizen Ngakak

Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul "WhatsApp Error, Pengguna Keluhkan WA Down Hari Ini

(*)