Find Us On Social Media :

Keponakan Koesnomo Koeswoyo Beberkan Kronologi sang Pakde Meninggal Dunia

By Virgilery Levana Clarence, Kamis, 16 Maret 2023 | 15:10 WIB

Keponakan Koesmono Koeswoyo, Sari Koeswoyo di TPU Jeruk Purut, Jakarta Selatan, Kamis (16/3/2023).

Laporan Wartawan Grid.ID, Virgilery Levana

Grid.ID - Koesnomo Koeswoyo hari ini, Kamis (16/3/2023) dimakamkan di TPU Jeruk Purut, Jakarta Selatan, setelah dinyatakan meninggal dunia pada Rabu (15/3/2023).

Setelah dimakamkan, anak dari Yok Koeswoyo, Sari Koeswoyo menceritakan kondisi sang pakde sebelum akhirnya mengembuskan napas terakhir.

Sari menjelaskan jika penyebab dari kematian sang pakde bukan karena sakit yang serius, namun karena memang sudah usia, yaitu 85 tahun.

"Seperti kita tahu kalau pakde saya, Nomo Koeswoyo sudah berumur," ujar Sari Koeswoyo di TPU Jeruk Purut, Jakarta Selatan, Kamis (16/3/2023).

Melihat hal ini, Sari mewakili keluarga mengatakan jika mereka sangat bersyukur karena kepergian sang musisi tanpa merasa sakit apapun.

"Dan beliau sudah sepuh, kita semua bersyukur, beliau tidak berlama-lama sakit," ungkap Sari.

"Jadi kalau ditanya kronologi seperti apa, om Nomo pergi dengan senyum dan mudah," bebernya.

Selain itu, Sari menyangkal jika Nomo Koeswoyo sempat mengalami anfal dan menegaskan jika kepergian sang pakde murni karena usia.

"Sebenarnya kalau dibilang Anfal mungkin kayak penyakitan ya," lanjutnya.

"Namanya orangtua, males makan, nggak mau makan, minum, mungkin lemes," tuturnya.

Baca Juga: Pemakaman Musisi Legendaris 'Koes Bersaudara' Koesnomo Koeswoyo Sisakan Duka Mendalam

(*)