Find Us On Social Media :

Kakek Marshanda Meninggal Dunia, sang Artis Berduka, Opa Tersayang

By Pradipta R, Senin, 27 November 2023 | 10:35 WIB

Marshanda dan Almarhum Kakek

Grid.IDMarshanda kini tengah berkabung.

Pasalnya salah satu orang terkasih harus berpulang pada Minggu (26/11/2023).

Ia adalah kakek Marshanda, Rustam Yusuf.

Berita duka tersebut disampaikan marshanda melalui unggahan di Instagramnya.

"Innalilahi wa inailaihi raiji'un Telah berpulang Opa kami tersayang. Opa Rustam Yusuf," tulis Marshanda, Minggu (26/11/2023).

Tak lupa Marshanda menuliskan doa untuk opanya.

"Rest in peace Opa. Forever within the love and protection  of Allah SWT. Amin amin ya rabbal 'alamin," tulisnya lagi.

Sampai saat ini belum diketahui sebab kakek Marshanda berpulang.

Beberapa rekan artis turut menyampaikan belasungkawa mereka melalui kolom komentar.

Baca Juga: Innalillahi, Sosok Terkasih Marshanda Ini Meninggal Dunia, Rekan Artis Ikut Berduka!

Di antaranya Ayushita, Marcelino Lefrandt sampai Ardi Bakrie.

(*)