Find Us On Social Media :

Rahasia Pola Makan Sehat Hamish Daud Saat Bulan Puasa Agar Kenyang Seharian

By Dinda Tiara Alfianti, Selasa, 12 Juni 2018 | 17:09 WIB

Rahasia Pola Makan Sehat Hamish Daud Saat Bulan Puasa

Laporan Wartawan Grid.ID, Dinda Tiara Alfianti

Grid.ID - Saat bulan puasa, pola makan kita nampaknya sangat mempengaruhi agar kita tetap berenergi saat beraktivitas.

Maka makanan sehat saat sahur sangat diperlukan sepanjang bulan Ramadhan demi fisik yang terjaga kesehatannya.

Hal itu pula yang dilakukan oleh Hamisd Daud sebagai salah satu selebriti Indonesia yang dikenal dengan kebiasaanya menjalani pola makan yang sehat setiap hari.

(BACA JUGA: Khawatir Kekurangan Nutrisi Karena Alergi Telur? Gantikan Saja dengan Konsumsi Makanan Ini)

Sama seperti di hari biasanya, suami dari Raisa ini juga mempunyai satu menu makanan andalan untuk sahur yang membuatnya tetap fit saat berpuasa.

"Kalau bulan puasa, saya harus perhatikan makanan apa saat sahur, agar kita tetap berenergi sepanjang hari, makanan saya saat sahur biasanya adalah oats yang juga jadi menu saat sarapan saya biasanya," ungkap Hamish kepada Grid.ID yang ditemui di acara Konferensi Queker Oats, yang beberapa waktu lalu diselenggarakan di Veranda Hotel, Jakarta.

(BACA JUGA: Warna Alami Bibir Ternyata Bisa Tunjukkan Kondisi Kesehatan, Bagaimana Denganmu?)

Alasan Hamish memilih oats sebagai menu sahurnya adalah karena sifatnya yang mengenyangkan hingga dalam waktu yang lama.

"Oats itu sangat membantu dengan rasa kenyangnya yang lama, jadi pasti ini adalah makanan sahur kesukaan saya selama puasa," katanya.

Pria berusia 38 tahun ini juga melakukan berbagai trik untuk membuat oats tetap lezat meski sering dikonsumsi olehnya.

(BACA JUGA: Alasan Kenapa Olahraga di Pagi Hari Punya Manfaat Besar Turunkan Berat Badan)

"Biasanya saya selalu mencari variasi baru lagi biar lebih enak, karena oats itu kan plain rasanya jadi bisa pakai apa saja. Bisa dengan menambahkan buah yang lagi musim, madu, dan tambahan lainnya," jelasnya. (*)