Find Us On Social Media :

Song Joong Ki Dikabarkan akan Main Film untuk Pertama Kalinya Pasca Menikah

By Novita Nesti Saputri, Senin, 18 Juni 2018 | 14:00 WIB

Song Joong Ki

Laporan Wartawan Grid.ID, Novita Nesti Saputri

Grid.IDSong Joong Ki adalah salah satu aktor populer Korea Selatan.

Aktor tampan ini sudah menikah dengan aktris Song Hye Kyo pada 31 Oktober 2017 lalu.

Pernikahan Song Song couple ini menyita perhatian publik di Korea maupun internasional.

(BACA JUGA: Perankan Karakter Sulit di Film Baru, Aktor Ryu Jun Yeol Sempat Merasa Down)

Pasangan ini bertemu saat bermain di drama Descendants of the Sun.

Tak lama setelah drama selesai, keduanya menjadi semakin dekat dan akhirnya menjalin hubungan asmara.

Setelah memerankan drama hits ini, kedua aktor tersebut belum bermain di drama maupun film lagi.

(BACA JUGA: Aishwa Nahla, Gadis Cilik Penghafal Al Quran, Gimana ya Mendidik Anak Agar Jadi Hafiz Juga?)

Belum lama ini beredar kabar bahwa Song Joong Ki akan kembali menghiasi layar lebar.

Jika benar, maka ini akan menjadi film pertamanya sejak menikah dengan Song Hye Kyo dan film A Battleship Island tahun 2016.

Menurut orang dalam di industri tersebut, Song Joong Ki baru-baru ini bertemu dengan sutradara Jo Sung Hee secara pribadi.

(BACA JUGA: Leher Nia Ramadhani Tampak Aneh dalam Foto Terbarunya Bersama Sang Suami, Netizen Kebingungan)

Dilansir Grid.ID dari Koreaboo, Song Joong Ki memberikan persetujuannya untuk film baru yang ditawarkan kepadanya.

Film baru yang akan diarahkan oleh Jo Sung Hee berjudul Lightning Arc yang merupakan film fiksi ilmiah.

Ini akan menjadi project pertamanya sejak film Phantom Detective tahun 2016.

(BACA JUGA: Erick Thohir Yakin Tiket Asian Games 2018 Laku Lebih Dari Satu Juta)

Selain itu, Jo Sung Hee juga pernah bekerjasama dengan Song Joong Ki di film A Werewolf Boy.

Song Joong Ki diharapkan untuk mulai bersiap-siap dan syuting film Lightning Arc di pertengahan tahun 2019.

Syuting film Lightning Arc akan dilakukan di Korea dan tidak hanya dibintangi oleh aktor Korea, tapi juga aktor dari negara lain.

Agensi Song Joong Ki, Blossom Entertainment, memberikan tanggapannya terkait kabar yang beredar ini.

(BACA JUGA: Tiket Asian Games 2018 Mulai Dijual 30 Juni 2018, Belinya Disini...)

"Belum ada apapun yang diputuskan terkait penampilan Song Joong Ki," kata pihak Blossom Entertainment.

Siapa nih yang udah kangen sama aktingnya Song Joong Ki? (*)