Find Us On Social Media :

Derma Roller, Salah Satu Cara Bikin Kulit Lebih Kencang dan Awet Muda Tanpa Harus Operasi Plastik

By Rini Listiawati, Jumat, 22 Juni 2018 | 16:31 WIB

Derma roller salah satu cara menjadikan kulit lebih kencang dan awet muda tanpa harus operasi plasti

Laporan wartawan Grid.ID, Rini Listia

Grid.ID - Wanita sering kali merasakan ketakutan atau menjadi minder ketika munculnya garis keriput di kulit wajah.

Tak jarang para wanita rela melakukan tindakan perawatan bedah plastik untuk mendapatkan elasitas kulit wajah yang lebih kencang lagi.

Kini tanpa perlu melakukan bedah plastik, kamu dapat meremajakan lapisan kulit menjadi lebih kencang dengan perawatan kulit bersama Derma Roller.

(BACA JUGA: Ini loh Manfaatnya Menggunakan Skincare dengan Bahan Dasar Hyluronic Acid Dalam Rutinitas Kecantikan)

Derma roller merupakan perawatan kulit non-bedah dengan menggunakan alat roller yang memiliki lapisan jarum kecil diatasnya.

Jarum kecil tersebut untuk mempercepat proses regenerasi dan peremajaan kuliit yang bermasalah seperti kulit keriput, kendur, bekas luka, dan hiper pigmentasi warna kulit.

Kamu dapat melakaukan perawatan kulit non-invasif ini sendiri di rumha loh, dengan melakukan pergerakan alat di lapisan kulit wajah.

(BACA JUGA: Umi Kalsum Unggah Foto Masa Kecil Ayu Ting Ting Saat Pakai Makeup Tebal, Begini Penampilannya)

Derma roller sangat membantu vitamin, oksigen dan bahan perawatan kulit lainnya meresap ke lapisan kulit lebih dalam.

Sehingga lebih efektif untuk membuat tampilan kulit menjadi lebih muda, kencang, tanpa harus melakukan operasi plastik.

Untuk mendapatkan hasil yang maksimal pada kulit wajah, kamu harus rutin menggunakan derma roller setiap malam hari.

(BACA JUGA: Berhenti Konsumsi Alkohol Selama Seminggu, 5 Manfaat dalam Kecantikan Kulit Ini Akan Kamu Dapatkan)

Kamu juga dapat menerapkan serum atau krim anti aging lainnya setelah menggunakan Derma Roller.(*)