Laporan Wartawan Grid.ID, Ragillita Desyaningrum
Grid.ID - Aktivis sekaligus ibu dari aktris Atiqah Hasiholan, Ratna Sarumpaet, membantah tuduhan cucunya, Husin Kamal.
Beberapa waktu lalu Husin Kamal mengaku pernah diusir Ratna ketika meminta dana pendidikan.
Ratna Sarumpaet sendiri merupakan wali pengampu dari anaknya, Muhammad Iqbal, yang merupakan ayah Husin.
"Nggak pernah (mengusir) itu, itu bohong, itu fitnah," kata Ratna di Bareskrim Mabes Polri, Jakarta, Selasa (4/2/2025).
Mertua aktor Rio Dewanto itu merasa telah dirugikan atas tuduhan-tuduhan sang cucu.
Pasalnya, apa yang telah dilontarkan cucunya ke publik banyak mengandung fitnah.
Terlebih, Husin juga melaporkan Ratna atas dugaan penggelapan warisan milik ayahnya.
"Ini masalah yang membuat saya terganggu, ada fitnah, ada cerita penggelapan, dan saya minta tolong agar media jangan memperkeruh suasana," ucap Ratna.
Soal tuduhan penggelapan warisan, Ratna juga tegas membantah.
Mustahil bagi Ratna melakukan penggelapan padahal Iqbal sendiri tinggal di rumahnya.
Baca Juga: Dilaporkan Cucu atas Penggelapan Warisan, Ratna Sarumpaet: Dia Salah Didikan
Mendadak Catwalk, Fitri Tropica Bangga Berhasil Ajak sang Suami Tampil Jadi Model
Penulis | : | Ragillita Desyaningrum |
Editor | : | Irene Cynthia |