Grid.ID - Saat menjelang hari raya Idul Fitri tiba, salah satu tradisi yang dijalankan masyarakat yakni mudik. Namun di mudik tahun ini, terdapat insiden mengejutkan yang terjadi.
Yakni dimana seorang bayi terkunci di dalam mobil yang sedang terparkir di Rest Area KM439A Tol Semarang-Solo, Bawen, Kabupaten Semarang.
KRONOLOGI KEJADIAN
Melansir dari Kompas com, insiden tersebut terjadi pada Jumat (28/3/2025). Saat kejadian, bayi tersebut diketahui masih dalam kondisi tertidur.
Terungkap pula, saat itu mobil dalam keadaan mesin masih menyala beserta dengan pendingin udara (AC) yang masih aktif. Namun saat sadar pintu mobil tak bisa terbuka, kedua orang orang tua bayi itu langsung panik bukan kepalang.
Setelahnya aparat yang bekerja di dekat tempat tersebut pun langsung diterjunkan ke lokasi. Petugas Pos Pengamanan (Pospam) di rest area yang mengetahui insiden itu juga segera memberi bantuan.
Kapospam Rest Area KM439A, Iptu Supriatmin, membenarkan kejadian tersebut memang benar terjadi.
"Betul, saat itu ada kejadian anak terkunci di dalam mobil dengan kondisi mesin masih hidup. Kami menerima laporan dari orang tuanya dan langsung bergerak untuk memberikan bantuan," ujar Iptu Supriatmin dikutip dari Tribunnews.com, Kamis (3/4/2025).
Setelahnya, petugas kepolisian dari Polres Semarang dibantu oleh warga yang berada di lokasi, berusaha membuka pintu mobil dengan berbagai cara.
Mereka mencoba metode manual hingga menggunakan alat untuk membuka kaca jendela mobil.
"Upaya penyelamatan dilakukan bersama-sama, dan akhirnya berhasil membuka pintu sehingga bayi bisa dievakuasi dengan selamat.
Source | : | Tribunnews.com,KOMPAS.com |
Penulis | : | Siti M |
Editor | : | Siti M |