Lalu, apabila kamu bermimpi kegelapan menyelimuti tubuhmu, ini menandakan kemungkinan kegagalan dalam pekerjaan. Kegelapan juga mewakili ketidaktahuan, sikap ceroboh, kejahatan, atau bahkan ketakutan akan kematian.
Namun jika dalam mimpi matahari muncul setelah kegelapan, ini adalah pertanda kamu akan bangkit dari keterpurukan. Arti mimpi kegelapan dalam konteks ini bisa juga menunjukkan keengganan untuk mengetahui hal-hal menyakitkan dalam kehidupan nyata — simbol bahwa kamu merasa lebih aman dalam ketidaktahuan.
Mimpi tentang gerhana matahari atau bulan yang menimbulkan kegelapan mendadak merupakan pertanda buruk. Dalam beberapa tafsir, arti mimpi kegelapan ini menunjukkan bahwa seseorang di sekitarmu mungkin mengalami penyakit serius atau kecelakaan.
Jika kamu bermimpi tersesat dalam gelap dan tidak tahu arah, maka itu mengindikasikan potensi masalah besar di masa depan. Namun, jika kamu berhasil keluar dari kegelapan menuju cahaya, itu artinya kamu akan terhindar dari bahaya dan menemukan jalan menuju keberhasilan, termasuk dalam cinta.
Arti Mimpi Melihat Orang Lain dalam Gelap
Jika dalam mimpi kamu melihat seseorang berada dalam kegelapan, ini adalah peringatan agar tetap tenang di tengah konflik. Arti mimpi kegelapan ini menunjukkan pentingnya mengontrol emosi dan bersikap bijak saat menghadapi perselisihan.
Saat kamu bermimpi tersesat atau meraba-raba dalam kegelapan, itu mencerminkan rasa putus asa dan kebingungan dalam hidup. Meski demikian, mimpi ini juga menunjukkan adanya harapan untuk menemukan solusi dan keberanian untuk terus mencari jalan keluar.
Arti Mimpi Tidak Menemukan Seseorang dalam Gelap
Jika kamu bermimpi mencari seseorang dalam gelap namun tidak menemukannya, itu menandakan kamu perlu mengendalikan emosi agar tidak mengambil keputusan gegabah. Arti mimpi kegelapan ini juga mencerminkan kecenderunganmu untuk larut dalam perasaan sehingga kehilangan akal sehat. Kehilangan orang lain dalam gelap bisa juga menunjukkan rasa takut kehilangan kendali atas hubungan atau situasi tertentu.
Arti Mimpi Terowongan atau Gua Gelap
Baca Juga: Arti Mimpi Dikejar Anjing, Simbol Stres Hingga Perasaan Terancam?
Source | : | auntyflo.com |
Penulis | : | Mia Della Vita |
Editor | : | Ayu Wulansari K |