Grid.ID - Setiap parfum yang kita gunakan, dapat memberikan kesan dan sensasi yang berbeda di setiap hembusan aroma yang tercium. Sobat Grid bisa memberikan kesan santai, formal, hingga menggoda, dari aroma parfum yang digunakan!
Pernahkah sobat Grid bertanya-tanya, mengapa parfum atau wewangian dapat memberikan kesan tertentu saat disemprotkan pada tubuh. Ternyata, hal tersebut berkaitan dengan hubungan antara indra penciuman dengan salah satu bagian pada otak.
Dari semua pancaindra yang dimiliki oleh manusia, indra penciuman menjadi satu-satunya yang terhubung dengan sistem limbik, bagian otak yang bertanggung jawab atas emosi, perilaku, dan juga memori.
Itulah alasannya mengapa aroma parfum dan wewangian tertentu, dapat memicu kenangan lama atau memberikan sensasi tertentu, seperti rasa tenang, senang, dan bergairah. Memilih aroma parfum yang tepat, dapat membuat hari bisa terasa berjalan lebih menyenangkan.
Tips Memilih Parfum yang Memberikan Sensasi Menggoda
Jika sobat Grid ingin memberikan kesan misterius dan menggoda, parfum bisa menjadi alat yang sangat ampuh. Mengetahui aroma parfum yang tepat, dapat membantu sobat Grid mengeluarkan kesan tersebut.
Pada dasarnya, parfum dengan aroma yang terasa hangat, deep, dan sensual, dapat membangkitkan gairah dan ketertarikan. Dikutip dari michelgermain.com, aroma-aroma tersebut dapat mengubah momen singkat menjadi pengalaman yang tidak terlupakan.
Aroma yang terasa hangat, deep, dan sensual, biasanya ditemukan pada aroma dari vanilla, amber, musk, hingga rempah. Sobat Grid bisa dengan bebas memilih jenis aroma apa yang terasa lebih cocok dengan kepribadian masing-masing.
Hadirnya Parfum Brand Lokal untuk Menghidupkan Karakter Tersembunyi
Brand parfum lokal yang berdiri pada tahun 2023, HINT, siap meramaikan industri wewangian dengan meluncurkan seri terbarunya FATALE EXTRAIT de PARFUM dengan Adrenaline Technology untuk memberikan aroma yang menimbulkan sensasi misterius nan menggoda.
Baca Juga: Apa yang Dimaksud Eau Fraîche pada Jenis Parfum? Simak untuk Tau Keunggulannya!
Penulis | : | Marsha Ayu |
Editor | : | Marsha Ayu |