Find Us On Social Media :

Kriss Hatta Alami Kengkrutan Hingga Jual Mobil Saat Nikahi Hilda Vitria

By None, Senin, 26 November 2018 | 17:24 WIB

Kriss Hatta dan Hilda Vitria

Grid.ID - Beberapa saat lalu terdengar kabar bahwa Kriss Hatta dilaporkan oleh Hilda Vitria ke kantor polisi untuk beberapa kasus.

Hilda Vitria melaporkan Kriss Hatta atas tuduhan pemalsuan dokumen serta penghinaan dan pencemaran nama baik.

Kuasa hukum Hilda Vitria, Fahmi Bachdim menyebutkan bahwa Kriss Hatta sudah ditetapkan sebagai tersangka atas dugaan pemalsuan dokumen tersebut.

Sebelumnya, pengacara Hilda Vitria yang bernama Rangga Williandy juga merasa keberatan karena gugatan pembatalan nikah yang diajukan Hilda ditolak oleh pengadilan.

Baca Juga : Netizen Cibir Pose Seksinya, Kartika Putri: Bibir Dower Itu Pemberian Allah

Pihak Hilda bersikeras bahwa pernikahan tersebut tidak sah lantaran Kriss menyebutkan orangtua Hilda Vitria sudah meninggal dunia.

Kriss Hatta bisa terjerat kasus ini karena dirinya membawa Hilda dan menikahinya saat masih berusia di bawah 21 tahun, yang mana masih membutuhkan wali untuk melaksanakan pernikahan.

Sebelum berbagai masalah muncul, ternyata Kriss Hatta mengakui sempat menjalani rumah tangga bersama Hilda Vitria hingga pernah alami keadaan ekonomi yang buruk.

Hal itu ia ungkapkan di acara Insert Pagi.

Katanya ketika menjadi suami Hilda Vitria semua penghasilannya diberikan kepada sang istri.

Tujuannya agar Hilda bisa mengatur semua kebutuhan rumah tangga termasuk berbagai cicilan yang sedang mereka jalani bersama.

Baca Juga : Cacat Saat Dikandungan, Bayi Ini Justru Tumbuh Sempurna Ketika Beranjak Dewasa

"Semua penghasilan kan aku limpahkan ke wanita itu (Hilda Vitra) untuk mengatur, ini buat ini, ini buat ini, supaya dia merasa bangga sebagai wanita 'aku dihargai' sama gue, oh 'gue dipercayai untuk mengatur keuangan'," jelas Kriss Hatta.

Sayangnya menurut Kriss Hatta, Hilda Vitria tidak bisa mengatur keuangan dengan baik sehingga membuat dirinya harus menjual barang yang dimiliki untuk membayar tagihan.

"Rupanya dia (Hilda Vitria) mengatur keuangannya dengan salah, dia memakai uang secara sepihak tanpa ada diskusi, giliran semua udah jatuh tempo, berantakan, mau nggak mau apa? mobil lah yang harus terjual," tambah Kriss.

Kriss juga mengakui bahwa ketika bersama Hilda Vitria pengeluarannya lebih besar daripada pemasukannya.

"Dulu tu (ketika bersama Hilda Vitria), lebih besar pasak daripada tiang, dapet duit angka dua digit, gua pun nggak bisa merasakan apa-apa, tau-taunya tinggal ratusan ribu, ya pasti udahlah buat keperuan makeup dia ya kan, terus baju-baju, sepatu, yang namanya peremuan apa sih yang diincer?" begitu curhat Kriss Hatta dalam acara Insert Pagi.

Namun meskipun demikian katanya Hilda Vitria juga sempat mau ikut bersusah payah membangun kembali keadaan ekonomi.

Baca Juga : Ingin Pulang ke Surabaya, Via Vallen Terpaksa Turun dan Tak Bisa Terbang

Kriss Hatta mengaku Hilda Vitria pernah menemaninya untuk membeli barang dagangan yang akan mereka jual kembali.

Bukan menaiki mobil, mereka membeli barang dagangan dengan menggunakan transportasi umum seperti busway.

"Dari Korea dari Jepang tu (aksesori) gua beli di Asemka, beli dua puluh ribu gua jual tiga puluh ribu, ampe naik busway dari Cibubur tiga jam, kadang Hilda juga ikut ke Asemka sama gue 'yuk kita mulai dagang," jelas Kriss.

"Emang tu anak (Hilda Vitria) ada bagus-bagusnya juga, di saat gua lagi susah gitu dia (Hilda Vitria) pernah juga ikut serta, nemenin pernah tu, tapi lagi-lagi keimanan wanita diuji ketika laki-laki nggak punya apa-apa," tambah Kriss Hatta.

Namun ia mengaku bahwa kini kehidupannya mulai bisa kembali seperti sebelumya.

"Berjuang sendirian, diterpa oleh waktu ya sekarang gua merasakan keadaan (keuangan) yang membaik, keadaan membaik rupanya dia (Hilda Vitria) menggerecoki dengan tuntutan-tuntutan kepolisian," begitu curahan hati Kriss Hatta. (*)

Artikel ini pernah tayang di Nakita.id dengan judul Kriss Hatta Beberkan Kebangkrutannya Ketika Nikahi Hilda Vitria, Hingga Jual Mobil!