Find Us On Social Media :

Berburu Sekenan Daihatsu AylaTahun Pertama, 5 Fakta Ini Wajib Tahu

By Octa, Jumat, 30 November 2018 | 13:23 WIB

Daihatsu Ayla dijual pertama pada 2013 silam

Sedangkan untuk tipe M yang manual harganya Rp 70 jutaan dan sedangkan yang M sporty A/T, bisa mencapai Rp 80 jutaan.

4. Soal RPM Naik Turun dan Mesin Ngelitik

Setidaknya ada 2 hal yang pernah dan umumnya dikeluhkan oleh pengguna Daihatsu Ayla (juga Toyota Agya).

RPM Daihatsu Ayla yang disebut hunting atau naik turun.

Biasanya ini terjadi karena bagian TPS error karena banyak kotoran karbon.

Baca Juga : 5 Tips Ini Bisa Bikin Kamu Jago Parkir Mobil!

Solusinya bisa dengan membersihkannya dan kalau masih RPM naik turun, maka mau nggak mau part tersebut kudu diganti.

Menggunakan bahan bakar beroktan rendah, membuat mesin jadi menimbulkan suara ngelitik.

Untuk masalah ini, sarannya ganti pemakaian bahan bakar dari yang terlalu rendah ke tinggi.

5. Usia Pemakaian 5 Tahun

Dengan pemakaian yang sudah 5 tahun, kemungkinan terbesarnya kenyamanan saat berkendara dengan Daihatsu Ayla sudah agak terganggu.

Hal itu dikarenakan, bagian kaki-kakinya yang sudah waktunya untuk dilakukan penggantian.

Bagian kaki-kaki itu diantaranya tie rod end, long tie rod, shock absorber, dan engine mounting.

Estimasi harga penggantian part-part tersebut bisa mencapai Rp 2 jutaan.(*)