Find Us On Social Media :

Netizen Bilang Ada Korban, Mobil Pengawal Presiden Nabrak di Tol Jagorawi

By Octa, Minggu, 16 April 2017 | 02:29 WIB

Mobil pengawal presiden terguling di tol Jagorawi, bogor (15/4/2017)

Grid.ID - Staf Khusus Presiden Bidang Komunikasi, Johan Budi Saptopribowo, mengungkapkan soal insiden yang terjadi pada mobil pengawal presiden pada Sabtu (15/4/2017) sore.

Johan menjelaskan, mobil tersebut sedianya merupakan jip cadangan dan posisinya berada di paling belakang.

Awalnya, jip itu hendak kembali ke iring-iringan kendaraan Presiden yang sudah lebih dulu melaju.

(BACA JUGA : Nabrak Toyota Fortuner Mobil Pengawal Presiden Terguling, Ini Konfirmasi Staf Khusus Presiden)

Naas saat menyalip dari kiri ke kanan, ada Toyota Fortuner yang mogok.

Alhasil, jip tersebut menabrak Toyota Fortuner, kemudian oleng dan terbalik.

Beruntung, saat terjadi tabrakan, tak ada penumpang dan sopir di dalam Toyota Fortuner.

Sedangkan jip Paspampres yang terbalik hanya berisikan sopir.

(BACA JUGA : Ya Ampun! Mobil Pengawal Presiden Jokowi 'Klontang' di Tol Jagorawi, Kondisinya Sampai Kaya Gini)

"Enggak ada yang mengalami luka-luka, enggak ada yang luka.

Cuma penyok belakangnya Fortuner. Sudah dibawa ke bengkel dan dibiayai sama Paspampres," lanjut Johan.

Apa yang dikatakan Johan itu, bertentangan dengan pengguna jalan lain yang kebetulan melihat.