Find Us On Social Media :

Manajemen Seventeen Sayangkan Tersebarnya Foto Hoax yang Diduga Dylan dan Andi

By Siti Sarah Nurhayati, Senin, 24 Desember 2018 | 15:15 WIB

Grup band Seventeen

Laporan Wartawan Grid.ID, Siti Sarah Nurhayati

Grid.ID - Pihak manajemen label Seventeen menyayangkan sikap orang yang tak bertanggung jawab yang telah menyebarkan foto hoax soal istri Ifan Seventeen Dylan Sahara, juga drummer Seventeen Windu Andi Dharmawan alias Andi yang menyebar di media sosial.

Pasalnya, begitu banyak foto bahkan kabar yang menyebutkan bahwa Dylan dan Andi telah ditemukan padahal kabar tersebut hanyalah hoaks semata.

Sehingga dalam keadaan panik, pihaknya langsung mencari keberadaan keduanya hanya melalui sebuah foto dan omongan yang belum pasti, padahal setelah dicari hasilnya tetap nihil.

Baca Juga : Istri Ifan Seventeen Belum Ditemukan, Manajer Keluhkan Evakasi yang Kurang Merata

“Karena kemarin beredar banyak berita hoaks ya. Ada yang ngelihat katanya. Kita udah berusaha menuju tempat itu,” ungkap pihak manajemen, Yulia Dian, saat dihubungi melalui sambungan telepon, Senin (24/12/2018).

“Kemarin pas mau menuju dia (Dylan) ada di SMP berapa itu kan, Ifan mau menyusul kan cuma jalur ditutup nunggu. Akhirnya pas udah ke sana enggak ada,” sambungnya dengan nada kecewa.

Baca Juga : Ifan Seventeen Nekat Menyisiri Sekitaran Panggung Untuk Mencari Sang Istri

Bahkan ada foto-foto yang diduga Dylan telah ditemukan dalam keadaan tak bernyawa menyeruak dan tersebar di media sosial ketika sedang panik-paniknya.

Padahal itu semua hanyalah berita bohong semata karena hingga saat ini Dylan belum juga ditemukan.

“Abis itu ada lagi foto katanya jenazah mirip sama Dylan,” katanya lagi.

Baca Juga : Firasat Sebelum Tewas dalam Tsunami Banten, Herman Seventeen Selesaikan Tugas Sebagai Seorang Ayah

Sehingga pihak manajemen mengimbau masyarakat untuk tak lagi menyebarkan berita-berita yang belum terkonfirmasi kebenarannya, agar tak menyebabkan kepanikan usai dilanda bencana tersebut.