Find Us On Social Media :

BREAKING NEWS! Kecelakaan Maut Bus Pariwisata Rem Blong di Ciloto, Cianjur, 9 Kendaraan Bermotor Jadi Korban

By Octa, Minggu, 30 April 2017 | 21:40 WIB

Kecelakaan maut di Ciloto Cipanas, Cianjur (30/4/2017)

Grid.ID - Sekali lagi, sebuah bus pariwisata mengalami rem blong hajar kendaraan lain.

Lagi-lagi, kecelakaan maun itu terjadi di jalur Puncak, Bogor (30/4/2017).

Kecelakaan yang mengakibatkan 11 orang meninggal dunia di tempat itu, terjadi di desa Ciloto Cipanas, Cianjur.

Berikut daftar kendaraan yang jadi korban bus pariwisata Kitrans.

1. Toyota Avanza silver B 1608 BKV

2. Toyota Avanza silver B 1087 BIO

3. Pickup hitam F 8312 YA

4. Toyota Rush Putih B 1672 PYW

5. Angkot jurusan Cipanas-Puncak

6. Yamaha Mio merah B 4503 BBI

7. Honda Vario merah B3370 BXG

8. Honda Vario hitam B 4503 BBI

9 Suzuki Satria FU B 6917 BHK.

Menurut kesaksian warga korban kecelakaan telah dievakuasi dan dibawa ke Rumah Sakit RSUD Cimacan.

Begitu pun dengan korban luka juga telah dilakukan evakuasi.

Belum diketahui secara pasti kronologis serta korban luka dalam kecelakaan maut yang kembali terjadi di jalur puncak ini.

Kecelakaan terjadi pada pukul 10.30 WIB.

"Saat ini anggota dibantu masyarakat masih melakukan evakuasi tempat kejadian perkara," kata Kabid Humas Polda Jabar,  Kombes Yusri Yunus yang dilansir Grid.ID dari TribunnBogor.(*)