Find Us On Social Media :

Usai Tahlilan, Lagu 'Jangan Dulu Pergi' Milik Seventeen Diputar

By Rissa Indrasty, Selasa, 25 Desember 2018 | 21:23 WIB

Personil Seventeen

Laporan Wartawan Grid.ID, Rissa Indrasty

Grid.ID - Tsunami kembali melanda tanah air, khususnya di Tanjung Lesung, Banten, Sabtu (22/12/2018).

Seperti yang diketahui, band Seventeen saat itu tengah menggelar konser di pinggir pantai dan tak luput dari terjangan gelombang tinggi tersebut.

Akibat peristiwa tersebut, 3 dari 4 personil band Seventeen harus kehilangan nyawa.

Baca Juga : Telah Ditemukan, Jasad Putri Kedua Aa Jimmy Segera Di Bawa Ke Cianjur Menyusul Ayah dan Ibunya Malam Ini!

Di antaranya yaitu Bani, Herman Sikumbang, dan Andi.

Sedangkan sang vokalis, Ifan Seventeen selamat, setelah terombang-ambing ombak tsunami.

Namun, istri Ifan Seventeen tak dapat diselamatkan akibat peristiwa na'as tersebut.

Sudah malam keempat sejak peristiwa tsunami terjadi, kini pembacaan tahlilan dan doa kembali digelar di tempat Herman Sikumbang sempat disemayamkan di kawasan Kalibata, Jakarta Selatan, Selasa (25/12/2018).

Baca Juga : Calon Bayi Momo Geisha Banjir Hadiah Mahal di Acara 7 Bulanan

Tahlilan dilakukan untuk mendoakan kepergian Herman Sikumbang, Andi dan Herman Sikumbang serta Dylan Sahara dan para crew.

Acara doa bersama ini dihadiri oleh kerabat dekat, ustaz yang memimpin dan beberapa fans.