Find Us On Social Media :

Serunya Ramadan dan Mudik 2017, Dengan Beragam Fitur Terbaru Google

By Way, Rabu, 21 Juni 2017 | 19:25 WIB

Google Photos untuk berbagi foto lebaran

Grid.ID-Siapa tak kenal Google?

Mesin pencari nomor satu ini terus berinovasi memenuhi kebutuhan penggunanya.

Google juga selalu mencari cara baru dan merilis fitur baru untuk memudahkan masyarakat.

Seperti saat Ramadan tahun 2017 ini, Google juga merilis beragam fitur untuk memudahkan aktivitas pengguna. 

(Baca : Mudik, Luna Maya Pesan Tiket Dadakan! Jangan Dicontoh Nih Katanya.. )

Ada fitur untuk mencari mode transportasi terbaik untuk mudik, agar lebih cepat sampai ke tempat tujuan. 

Ada pula fitur untuk menemukan restoran terdekat untuk berbuka puasa.

Konten-konten lainnya bisa dinikmati saat ngabuburit, menunggu waktu berbuka puasa.

“Kami memperkenalkan fitur terbaru dari Search, Maps, Play dan YouTube untuk menjadi teman di empat momen terpenting Ramadan yaitu teman puasa, ngabuburit, mudik dan hari raya,” kata Veronica Utami, Head of Marketing dari Google Indonesia.

(Baca : Waspada Mudik, Ini Bahayanya Microsleep Saat Ngantuk Beberapa Detik )

Google memperkenalkan fitur Ramadan di Google Search. 

Di fitur ini, semua informasi tentang Ramadan ada dalam satu tempat.