Find Us On Social Media :

Liburan ke Kebun di New Zealand, Ayu Ting Ting: Ini Taman Ayah!

By Okki Margaretha, Jumat, 30 Juni 2017 | 16:17 WIB

Ayu Ting Ting sedang berlibur di New Zealand.

Grid.ID – Tak mau kalah dengan pasangan Raffi Ahmad dan Nagita Slavina yang berlibur ke Eropa, Ayu Ting Ting memilih plesir ke New Zealand.

Kali ini, Ayu memilih berlibur ke New Zealand bersama anaknya, Bilqis Khumairah Razak dan adik perempuannya, Syifa.

Beberapa waktu yang lalu, Ayu sempat memajang beberapa foto dan video dalam Instastorynya yang menceritakan kisah liburannya.

(BACA: Ayu Ting Ting Sudah Maafkan Enji, Ayu: Mudah-mudahan Jangan Sampai Ada Lagi Orang yang Disakiti)

Kali ini, Ayu mengunggah beberapa foto saat dia mengunjungi beberapa tempat di New Zealand.

Salah satunya bernama Coromandel Oyster Company.

Seperti namanya, tempat itu dikenal sebagai penghasil budi daya kerang.

(BACA: Astaga, Ayu Ting Ting Sebut Anaknya Teler)

Namun, bukan foto itu yang dipajang Ayu, melainkan sebuah perkebunan yang terhampar luas nan hijau.

Ayu berpose sambil merentangkan tangan dan jarinya membentuk ‘peace’.

“Dibelakang ini taman ayah hahhahahahahha.....peace,” tulis Ayu seperti dikutip oleh Grid.ID, Jumat (30/6/2017).

(BACA: TERPOPULER: Balada Ciuman Bibir Ayu Ting Ting dan Ayahnya)

“Bukan taman tapi kebon @ayutingting92 :) :) :),” tulis pemilik akun bhadrun02.

“Aamiin ayy.... kita doajan segera punya taman segedhe it,” tulis pemilik akun nonaning_heni.

“Alhamdulillah ayah rojak punya kebun Dan gunung hahaha, kocak @ayutingting92,” tulis pemilik akun emma_alcapone.

(BACA: Raffi, Nagita dan Ayu Ting Ting Bertiga Ngumpul di Ruang Rias.. Wah, Bisa Rukun Tuh?)

“Hahahahah taman ayah ojak ya neng @ayutingting92,” tulis akun me_ya_me67. (*)