Find Us On Social Media :

Waduh, Pamer Keahlian Memanah, Pevita Pearce Malah Dianggap Nipu, Ini Alasanya!

By Way, Sabtu, 1 Juli 2017 | 01:50 WIB

pevita pearce

Laporan Wartawan Grid.ID, Siti Umaiya.

Grid.ID - Belum lama ini artis cantik Pevita Pearce terlihat memamerkan keahliannya dalam hal memanah.

Kegiatan tersebut ia abadikan melalui sebuah video yang kemudian ia unggah ke akun instagram pribadi miliknya.

Dalam video singkat tersebut, Pevita terlihat memesona saat tubuh indahnya dibalut oleh pakaian olahraga ketat dan dibasahi oleh keringat.

Tidah kanya it, Pevita juga terlihat tengah mengayunkan busurnya dengan mengarahkan anak panah pada titik target yang menjadi sasarannya.

(Baca : Kisah Vidya yang Bersuami Bule, Ini 8 Kesulitannya Jalani Hidup di Indonesia )

Setelah mantap dengan sasarannya, Pevita terlihat melepaskan anak panah yang ia tarik dengan lengan kananya itu.

Seketika anak panah tersebut pun mendarat dan video tersebut memperlihatkan anak panah yang mendarat tepat ditengah lingkaran.

Namun bukanya memperhatikan keahlian dan pesona Pevita, netizen malah memperhatikan hal yang dianggap ganjil dalam video tersebut.

Pasalnya anak panah yang Pevita tembakkan tersebut tidak mendarat tepat ditengah lingkaran, melainkan melesat jauh keatas target.

(Baca : Raffi Ahmad dan Keluarga Pamer Foto Bareng, Reaksi Netizen Bikin Kaget )

Anak panah yang ditunjukkan dalam video itu rupanya memang telah ada sebelum anak panah Pevita mendarat.